Pilkada 2024
Rekam Jejak Rudy Susmanto, Bupati Terpilih Bogor 2024, Duet Ade Ruhandi, Cek Program 100 Hari Kerja
Berikut profil serta rekam jejak Rudy Susmanto, Bupati terpilih di Pilkada Bogor 2024.
Editor: Eri Ariyanto
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Berikut profil serta rekam jejak Rudy Susmanto, Bupati terpilih di Pilkada Bogor 2024.
Di Pilkada Kabupaten Bogor 2024, pasangan Rudy Susmanto-Ade Ruhandi dinyatakan meraih suara terbanyak berdasarkan rekapitulasi KPU.
Lantas, seperti apa program 100 hari kerja pasangan Rudy Susmanto-Ade Ruhandi?
Dikutip TribunNewsmaker.com dari berbagasi sumber, berikut penjelasan lengkapnya.
Baca juga: Profil dan Kekayaan Patahudding, Bupati Terpilih Luwu 2024, Duet Dhevy Bijak, Dikenal Kader Golkar
Untuk program 100 hari kerja, Rudy Susmanto memaparkan bahwa hal pertama yang akan dilakukannya adalah menerapkan digitalisasi data desa.
Ia menjelaskan program digitalisasi data desa itu bertujuan untuk melihat potensi dan permasalahan di setiap desa. Data tersebut nantinya akan terintegrasi dengan sistem yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor.
"Semua intervensi program, pengambilan kebijakan akan berangkat dari data di setiap desa. Harapannya, program yang disiapkan, tepat sasaran," ujarnya kepada wartawan, Sabtu (30/11/2024).
Pria yang pernah menjabat sebagai ketua DPRD Kabupaten Bogor itu menjelaskan, data dari desa tersebut dapat menunjukkan seluruh potensi dan permasalah di setiap desa. Mulai dari potensi wisata, UMKM, SDM, pendidikan, kesehatan, hingga permasalahan infrastruktur.
Selain itu, dalam 100 hari kerjanya nanti ia juga mengaku akan melakukan land clearing atau pembersihan lahan di Simpang Daralon atau Simpang Cibinong City Mal (CCM).
Ia menyebut tujuannya yaitu untuk penghijauan lantaran lokasi tersebut merupakan gerbang utama menuju kawasan pusat pemerintahan.
"Termasuk Lawang Kori akan kita revitalisasi sekaligus Jalan Tegar Beriman ditata kembali. Maka saya ingin meminta bantuan seluruh masyarakat Kabupaten Bogor untuk membangun daerah lima tahun ke depan," pungkasnya.

Perjalanan hidup sang Bupati Bogor terpilih 2024
Sementara itu, Rudy Susmanto diketahui lahir di Kabupaten Sukoharjo pada 15 Agustus 1985.
Meski besar di Surakarta, darah Sunda mengalir kental dalam diri Rudy Susmanto.
Ayah Rudy adalah seorang prajurit TNI AD asli dari Majalaya, Bandung Selatan, sementara ibunya berasal dari Sumedang, Jawa Barat.
Sosok 2 Pasang Kakak-Adik Sama-Sama Jadi Kepala Daerah di Sulawesi Selatan, Karier Politiknya Moncer |
![]() |
---|
Rekam Jejak Constant Karma, Cawagub Baru Pasangan Benhur Tomi Mano, Gantikan Yeremias Bisai |
![]() |
---|
Bupati Termuda di Jawa Barat Ini Punya Harta Kekayaan Rp1,4 Miliar di Usia 28 Tahun, Dulu Kerja Apa? |
![]() |
---|
Harta Kekayaan Fahmi Muhammad Hanif, Bupati Purbalingga yang Tawari Vokalis Sukatani Jadi Guru Lagi |
![]() |
---|
Breaking News! Putusan MK Pilkada Barito Utara, 2 TPS Ini Wajib Pemungutan Suara Ulang |
![]() |
---|