Program 100 Hari Kerja
Program 100 Hari Kerja Bupati Flores Timur Antonius Doni Dihen, Didukung Penuh Kemenag Daerah
Inilah program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Flores Timur, Antonius Doni Dihen dan Ignasius Boli Uran.
Editor: Delta LP
Bupati Flores Timur, Antonius Doni Dihen, menyampaikan terima kasih atas berbagai hal yang sudah dilakukan oleh Kementerian Agama di daerah ini.

Dia mengajak untuk terus bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Flores Timur sehingga kualitas pelayanan semakin baik kedepannya.
"Saya secara pribadi juga sering melihat kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh kementerian agama, selain bantuan rumah ibadah dan kegiatan sosial lainnya. Dan saya juga hadir dalam beberapa moment," katanya.
Untuk semua hal baik tersebut Bupati Antonius mengajak semua pihak untuk bekerjasama dan mendukung setiap program pemerintah daerah secara khusus program 100 hari pertama Bupati dan Wakil Bupati.
Tinjau Reloksi Penyintas Lewotobi
Bupati Flores Timur, Antonius Doni Dihen meninjau langsung lokasi relokasi untuk pembangunan hunian tetap bagi ribuan penyintas erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Rabu, 12 Maret 2025 sore.
Ada tiga lokasi yang rencananya dijadikan titik relokasi, di antaranya, Waidoko, Noboleto, dan Wukoleworoh. Pada kesempatan itu, Antonius meninjau Waidoko, setelah melihat keadaan pengungsi di Poslap Desa Konga, Kecamatan Titehena.
Anton Doni Dihen mengakui bahwa penyiapan lahan masih belum tuntas. Butuh waktu lama untuk pembangunan unit rumah. Urusan penyiapan lokasi pasti dengan SK diupayakan semaksimal mungkin.
"Mudah-mudahan urusannya (cepat) beres, kita sedang mau melihat lokasi supaya proses penetapan lokasinya akan lebih cepat, begitu. Memang ada beberapa kendala tapi mulai ada titik terang," katanya saat diwawancara.

Dia menerangkan, penetapan lokasi nantinya melalui SK Bupati. Adapun kendala saat ini masih sama, yaitu kesediaan masyarakat untuk memberikan lahan. Keterlibatan banyak pihak terutama tokoh masyarakat sangat dibutuhkan dalam progres pembangunan.
Untuk lokasi di Noboleto, masih ada pihak yang keberatan dengan pembukaan jalan ke sana. Namun kendala itu diklaim mulai menemukan titik terang.
Sementara di Wukoleworoh ada 12 suku yang menolak keras lantaran tempat itu berada di dalam kawasan hutan lindung dan menjadi sumber air bagi kelangsungan hidup ribuan manusia.
"Sementara kita akan pergi lihat. Kemarin ada kendala di jalan masuknya tapi sudah mulai ada titik terangnya," katanya.
Anton Doni Dihen datang bersama wakilnya, Ignasius Boli Uran dan sejumlah pimpinan OPD setempat. Konvoi kendaraan dari Larantuka ke Poslap Konga mengular cukup panjang.
Selain pimpinan OPD, kunjungan kali ini juga melibatkan Bank Indonesia (BI). Ignasius Boli Uran dan pihak BI bercengkerama dengan para penyintas di Poslap Konga, sementara Anton Doni Dihen menuju lokasi relokasi.
Kedatangan dua pemimpin yang baru dilantik Presiden Prabowo itu disambut tarian daerah oleh sejumlah anak-anak sekolah berbusana adat. (TribunNewsmaker/TribunFlores)
Program 100 Hari Kerja Bupati Bungo Jambi Dedy Putra, Siap Tuntaskan 2 Masalah Genting Ini |
![]() |
---|
Program 100 Hari Kerja Wali Kota Sabang Zulkifli Adam, PNS Boleh Tugas Dimana Saja, Asal Kerja Beres |
![]() |
---|
Program 100 Hari Kerja Bupati Siak Riau Afni Z, Diharapkan Tak Cuma Fokus Infrastruktur, tapi SDM |
![]() |
---|
Program 100 Hari Kerja Bupati Magetan Nanik Endang, Minta Seluruh ASN Optimal Melayani Masyarakat |
![]() |
---|
Program 100 Hari Kerja Bupati Bangka Barat Markus, Tak Ada Target tapi Tetap Punya Skala Prioritas |
![]() |
---|