Breaking News:

Program Kerja Kepala Daerah

Program Kerja Bupati Purbalingga Fahmi Muhammad Hanif, Gencar Promo Wisata Jadi Penggerak Ekonomi

Inilah program kerja Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga, Jawa Tengah, Fahmi Muhammad Hanif dan Dimas Prasetyahani.

Editor: Delta LP
Newsmaker Kolase/Wikipedia
PROGRAM BUPATI PURBALINGGA - Inilah program kerja Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga, Jawa Tengah, Fahmi Muhammad Hanif dan Dimas Prasetyahani. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah program kerja Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga, Jawa Tengah, Fahmi Muhammad Hanif dan Dimas Prasetyahani.

Pasangan Fahmi Muhammad Hanif dan Dimas Prasetyahani telah mulai pemerintahannya dengan menerapkan sejumlah program-program unggulan.

Mereka juga telah melewati masa 100 hari pertama masa kerjanya.

Nampaknya, Bupati Fahmi Muhammad Hanif memberikan fokus yang lebih ke sektor pariwisata.

Diyakininya, dari sektor inilah akan menjadi penggerak perekonomian daerah.

Hal ini disampaikannya setelah melakukan road trip maraton ke sejumlah objek wisata unggulan pada Minggu (8/6/2025).

"Pariwisata berperan sebagai penggerak utama perekonomian daerah karena memiliki efek berganda luas," jelas Bupati Fahmi dalam rilis resminya, Senin (9/6/2025).

Menurutnya, geliat pariwisata secara otomatis akan menghidupkan berbagai sektor turunan, mulai dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), transportasi, perhotelan, kuliner, hingga seni dan budaya lokal.

Visi inilah yang mendasari kunjungannya ke berbagai destinasi dengan karakteristik berbeda, mulai dari wisata air seperti Owabong, wisata berbasis desa seperti D'Las Serang, hingga wisata alam seperti Curug Sumba dan basecamp pendakian Gunung Slamet.

Kunjungan tersebut, lanjutnya, bukan sekadar monitoring biasa, melainkan bagian dari upaya untuk memperkuat sinergi antara pemerintah dan seluruh pelaku wisata.

Momen ini juga dimanfaatkan untuk mendengarkan aspirasi dan memetakan kebutuhan agar bantuan yang diberikan pemerintah bisa lebih tepat sasaran.

Baca juga: Program 100 Hari Kerja Bupati Purbalingga Fahmi Muhammad Hanif, Jalanan Rusak Jadi PR Berat

"Jika saling mendukung dan berpikir maju, maka Purbalingga dapat menjadi salah satu destinasi unggulan di Jawa Tengah," ujarnya optimistis.

Dengan menempatkan pariwisata sebagai fokus utama, Pemkab Purbalingga di bawah kepemimpinan Bupati Fahmi bersiap melakukan akselerasi dan inovasi demi mewujudkan visi tersebut.

Menjadikan setiap sudut potensial di Purbalingga sebagai bagian dari mesin penggerak ekonomi yang solid dan berkelanjutan. 

PROGRAM BUPATI PURBALINGA - Jelajah akhir pekan Bupati Purbalingga ke Gunung Beser hasilkan foto-foto menawan. Meski berkabut tebal, destinasi ini disebut memiliki pesona luar biasa.
PROGRAM BUPATI PURBALINGA - Jelajah akhir pekan Bupati Purbalingga ke Gunung Beser hasilkan foto-foto menawan. Meski berkabut tebal, destinasi ini disebut memiliki pesona luar biasa. (Facebook Fahmi Muhammad Hanif)

Perencanaan Infrastruktur

Halaman 1/3
Tags:
Dimas PrasetyahaniFahmi Muhammad HanifPurbalinggaJawa Tengah
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved