Berita Viral
Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Jalani Operasi, Polisi Beber Kondisi, Apa Motif Aksinya?
Terduga pelaku ledakan di SMAN 72 Jakarta yang mengalami luka-luka telah menjalani operasi, polisi ungkap kondisi dan motif.
Editor: ninda iswara
Ringkasan Berita:
- Perkembangan soal terduga pelaku ledakan di SMAN 72 Jakarta diungkap polisi.
- Terduga pelaku yang mengalami luka-luka telah menjalani operasi.
- Terduga pelaku kini telah sadar pascaoprasi.
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Pihak kepolisian akhirnya mengungkap perkembangan terbaru terkait terduga pelaku dalam kasus ledakan yang terjadi di SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Budi Hermanto, menjelaskan bahwa pelaku yang diduga terlibat dalam insiden tersebut merupakan seorang anak yang berhadapan dengan hukum.
Namun, pihak kepolisian masih belum membeberkan identitasnya secara rinci.
Kombes Budi memastikan bahwa kondisi terduga pelaku kini berangsur membaik setelah menjalani tindakan medis.
“Sudah operasi dalam perawatan dan kondisinya sudah sadar,” ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, pada Sabtu (8/11/2025) malam.
Baca juga: Unggahan Terakhir TikTok Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta, Mirip Kasus Terorisme Luar Negeri
Meski begitu, polisi masih terus menyelidiki motif di balik aksi tersebut.
Saat ini, fokus utama aparat adalah membantu proses pemulihan pascaledakan serta memberikan dukungan bagi para korban.
“Termasuk kita saat ini adalah fokus dulu terhadap pemulihan. Tadi Bapak Kapolri melaksanakan kunjungan membesuk para korban-korban yang ada, memberikan motivasi, dan bekerja sama dengan KPAI,” tambahnya.
Diketahui, peristiwa ledakan itu terjadi di lingkungan SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat (7/11/2025) siang.
Insiden tersebut menyebabkan puluhan orang mengalami luka-luka. Para korban langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat, sebagian lainnya mendapat perawatan di unit kesehatan sekolah.
Hingga kini tercatat 96 orang menjadi korban dalam kejadian itu. Dari jumlah tersebut, 14 orang masih dirawat di Rumah Sakit Islam Cikini dan 14 lainnya di RS Yarsi.
Sementara satu korban berada di ruang ICU RS Pertamina.
Dengan demikian, total 29 orang masih menjalani perawatan, sedangkan sisanya sudah diperbolehkan pulang.
Sebelum Ledakan SMAN 72 Jakarta, Terduga Pelaku Izin Pulang, Nanya Puncaknya Kapan ke Teman: Senyum
Kasus ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara, semakin mengerikan setelah muncul kesaksian baru dari para siswa yang mengenal sosok terduga pelaku.
Sumber: Tribunnews.com
| Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Jalani Operasi, Polisi Beber Kondisi, Apa Motif Aksinya? |
|
|---|
| Unggahan Terakhir TikTok Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta, Mirip Kasus Terorisme Luar Negeri |
|
|---|
| Detik-detik Mencekam, Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta, Korban 54 Orang, Bau Bahan Kimia Menyengat |
|
|---|
| Detik-Detik Remaja 15 Tahun di Sampang Jatim Tewas Disambar Petir, Langsung Tak Sadarkan Diri |
|
|---|
| Penyebab Kematian Setianingsih di Kendal, Ditemukan Kondisi Membusuk, Disebut Sudah Tak Mau Makan |
|
|---|