Cerita Teman soal Ledakan SMAN 72, Sebut Aneh Karena Korban-korbannya Tak Bersalah ke Terduga Pelaku
Seorang teman ngaku heran, korban ledakan SMAN 72 justru tak punya salah apa pun kepada terduga pelaku.
Editor: Eri Ariyanto
Ringkasan Berita:
- Tragedi ledakan yang mengguncang SMAN 72 Jakarta perlahan mulai terungkap, sisi emosional di balik tindakan nekat terduga pelaku berinisial F mulai diketahui.
- Seorang siswa SMAN 72 Jakarta, Z, juga menyebut bahwa F kerap menyendiri di sekolah.
- Namun yang janggal, korban ledakan kebanyakan adalah adik kelas F.
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Terduga pelaku berinisial F disebut sering menyendiri, tapi kisah di balik tragedi SMAN 72 justru makin membingungkan.
Temannya mengaku heran karena para korban tidak punya hubungan atau masalah apa pun dengan F.
Keterangan itu membuka tanda tanya besar soal apa yang sebenarnya terjadi di balik ledakan tersebut.
Baca juga: Di Balik Ledakan SMAN 72 Jakarta, Terduga Pelaku Rakit Bom Sendiri, Polisi Ungkap Motif & Siasatnya
Tragedi ledakan yang mengguncang SMAN 72 Jakarta perlahan mulai terungkap, sisi emosional di balik tindakan nekat terduga pelaku berinisial F mulai diketahui.
Pihak kepolisian berhasil membongkar sisi lain dari kehidupan terduga pelaku setelah adanya insiden ledakan di SMAN 72 Jakarta.
Dari hasil interogasi pelaku, tergambar potret remaja yang memendam tekanan batin mendalam.
Selain itu, terduga pelaku juga dikenal jarang berinteraksi dengan teman sebaya, dan sering merasa tidak dipahami oleh lingkungannya.
Di balik kesehariannya yang tampak tenang, tersimpan pergulatan emosi yang selama ini tidak terlihat.
Curhatan itu kini menjadi sorotan penyidik dan publik, membuka tabir kehidupan pribadi F yang penuh luka dan kesunyian, yang diduga turut memicu langkah fatal di hari terjadinya ledakan.
Seorang siswa SMAN 72 Jakarta, Z, juga menyebut bahwa F kerap menyendiri di sekolah.
Curhatan tersebut berisi perasaan ketidaksukaannya terhadap sesuatu.
Isi curhat terduga pelaku terkuak saat pihak kepolisian melakukan pemeriksaan di kelas.
“Katanya dari kelas XI dia selalu menyendiri,” kata Z.
Siswa lain di SMAN 72 Jakarta juga mendengar kabar terduga pelaku kerap dirundung (di-bully).
Namun yang janggal, korban ledakan kebanyakan adalah adik kelas F.
| Tragedi Ledakan SMAN 72 Jakarta, Komnas PA Soroti Peran Psikolog dan Ortu untuk Cegah Kekerasan Anak |
|
|---|
| Di Balik Ledakan SMAN 72 Jakarta, Terduga Pelaku Rakit Bom Sendiri, Polisi Ungkap Motif & Siasatnya |
|
|---|
| Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan Ledakan SMAN 72: Pelaku Bertindak Sendiri, Bukan Jaringan Teroris |
|
|---|
| Terkuak Penyebab Batalnya Pernikahan, DJ Bravy Akui Selingkuh dari Erika, Sosok Orang Ketiga Disorot |
|
|---|
| Bupati Klaten Hamenang Resmikan Eduwisata Jamur Tiram, Target Jadi Ikon Baru Polanharjo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/Raut-wajah-terduga-pelaku-ledakan-di-SMAN-72-Jakarta-kapolri-listyo-sigit.jpg)