Breaking News:

Sosok Ali Said, Bos GMTD yang Berani Hadapi Jusuf Kalla dalam Sengketa Tanah 16 Hektar Makassar

Ali Said Presiden Direktur GMTD yang berani hadapi Jusuf Kalla soal sengketa tanah 16 hektar di Makassar.

Editor: Eri Ariyanto
TribunNewsmaker.com | Kolase instagram Maze dan laman resmi PT GMTD
SENGKETA LAHAN MAKASSAR - Ali Said Presiden Direktur GMTD yang berani hadapi Jusuf Kalla soal sengketa tanah 16 hektar di Makassar. 

"Melalui pernyataan ini, PT GMTD Tbk memohon perhatian semua pihak untuk melihat dan menilai persoalan ini secara objektif, berlandaskan fakta hukum, dan sesuai dengan dokumen resmi yang berlaku. PT GMTD Tbk tetap menghormati seluruh proses penegakan hukum dan siap bekerja sama dengan aparat berwenang demi menjaga kepastian hukum, ketertiban, dan kepentingan masyarakat luas," tutup dia.

Sosok Ali Said

Terlepas dari itu, siapa Ali Said lebih jauh?

Ali Said adalah Presiden Direktur PT GMTD Tbk, anak perusahaan Lippo Group dan menjadi komisaris di sejumlah perusahaan, termasuk PT Inalum.

Ia juga aktif di organisasi Kadin Indonesia dan HIPMI.

Di bawah kepemimpinannya, GMTD meraih penghargaan sebagai pengembang real estate terbaik pada 2025.

Namanya beberapa kali muncul di media karena keterlibatannya dalam sengketa lahan di kawasan Tanjung Bunga, di mana ia menegaskan bahwa lahan yang dipersoalkan merupakan milik sah perusahaan.

Ia juga pernah dipanggil sebagai saksi oleh KPK dalam sebuah kasus besar, namun tetap menjalankan perannya sebagai pimpinan perusahaan.

Secara keseluruhan, Ali Said dikenal sebagai sosok pebisnis yang aktif dan berpengaruh di dunia properti nasional.

Dikutip dari laman inalum.id, Ali Said lahir di Indramayu tahun 1966.

Ia merupakan lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Islam Bandung (UNISBA) dan saat ini memimpin dan mengelola sejumlah perusahaan nasional di sektor energi, agribisnis, pariwisata, dan properti.

Jabatannya antara lain sebagai Presiden Direktur PT Gowa Makassar Tourism Development Tbk., Direktur Utama PT Karya Abadi Selaras, dan Komisaris Utama PT Crystal Cakrawala Indah.

Pengalaman panjangnya dalam mengelola perusahaan serta jejaring yang luas di kalangan dunia usaha menjadikannya aset berharga dalam memperkuat fungsi pengawasan dan pengembangan strategis INALUM.

Selain peran korporat, beliau juga aktif dalam organisasi pengusaha, dan saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia untuk periode 2024–2029.

Keterlibatan aktif dalam berbagai asosiasi industri memberi beliau perspektif menyeluruh terhadap dinamika perekonomian nasional, yang relevan dalam memperkuat posisi strategis INALUM sebagai bagian dari ekosistem BUMN industri.

Riwayat Tanah Versi Jusuf Kalla

Sengketa tanah ini jadi sorotan setelah Jusuf Kalla marah besar ketika melihat langsung tanah16,4 hektar miliknya di Jalan Metro Tanjung Bunga, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar itu diduga dicaplok oleh PT Gowa Makassar Tourism Development (GMTD) Tbk, anak dari perusahaan Lippo Group, pada Rabu (5/11/2025).

Halaman 2/4
Tags:
Ali SaidJusuf Kallasengketa tanahMakassar
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved