Breaking News:

Selebrita

Wulan Guritno Akhirnya Tampilkan Wajah Asli, Gara-gara Penampakan Bopengnya di Film Norma Viral

Wulan Guritno akhirnya menampilkan wajah aslinya setelah muka gradakannya di film Norma viral di media sosial.

Editor: Delta Lidina
Capture Netflix | Instagram @wulanguritno
WAJAH WULAN GURITNO - Wulan Guritno akhirnya menampilkan wajah aslinya setelah muka gradakannya di film Norma viral di media sosial. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Wulan Guritno akhirnya menampilkan wajah aslinya setelah muka gradakannya di film Norma viral di media sosial.

Dalam film yang berjudul Norma: Antara Mertua dan Menantu, diperlihatkan satu adegan close up wajah Wulan Guritno.

Wulan Guritno yang berperan sebagai mertua, terlihat sedang rebahan.

Kamera menampilkan dengan jelas pipi Wulan sebelah kanan.

Di sana terlihat beberapa jerawat besar dan muka yang penuh dengan bopeng.

Mungkin saat itu memang wajah Wulan sama sekali tak dibalut dengan make up apapun.

Kondisi ini lantas viral yang membuat Wulan menuai hujatan serta cibiran.

Tahu kondisi wajahnya viral di media sosial, artis bernama lengkap Sri Wulandari Lorraine Joko Guritno ini memberikan penjelasan.

Melalui Instagramnya, Wulan menceritakan perjalanan merawat wajahnya yang kini sudah berusia 44 tahun.

“Dulu pernah insecure sama kulit wajah aku,

Aku bersyukur jejak digital itu ada, karena mengingatkan perjuanganku yang gak pernah ada habisnya dan sebenarnya sekarang kulit aku jauh lebih sehat, akupun jauh lebih

damai dan bahagia," ujar Wulan, dikutip Jumat (24/10/2025). 

Wulan mengaku sempat terkejut saat potret lamanya kembali ramai dibicarakan publik.

Namun di luar dugaannya, netizen justru memberi banyak dukungan positif.

“Kemarin2 sempet viral soal postingan kulit aku di masa lalu dan jujur semua pemberitaan mendadak itu bikin aku kaget."

Baca juga: 5 Artis Cantik Mantan Ariel NOAH Sebelum Diisukan Pacaran dengan Wulan Guritno, Termasuk Luna Maya

Halaman 1/2
Tags:
Wulan GuritnowajahNorma Risma
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved