Viral Hari Ini
Dulu Dinyinyiri Suaminya Sopir Truk, Wanita Ini Kini Justru Dapat Berkah, Gaji Suami Ternyata Besar
Pernikahan wanita asal Malaysia bernama Zuraiha Zaini sempat dicibir karena suaminya berprofesi sebagai sopir truk.
Editor: galuh palupi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Pernikahan wanita asal Malaysia bernama Zuraiha Zaini sempat dicibir karena suaminya berprofesi sebagai sopir truk.
Pada 2019 lalu, Zuraiha menikah dengan pria bernama Hafis Hozahli.
Sehari-harinya Hafis bekerja sebagai sopir truk.
Karena fakta itu, pernikahan Zuraiha sempat dinyinyiri para tetangga.
Mereka heran mengapa Zuraiha yang merupakan lulusan S2 mau diperistri oleh seorang sopir truk.
• Rumah Eko Purnomo Dulu Viral Karena Dikepung Tetangga, Kini Kondisinya Beda, Dijual Rp 80 Juta
Kesal karena profesi suaminya dihina, Zuraiha akhirnya buka suara.
Ia membuktikkan jika nyinyiran tetangganya itu tak terbukti.
Zuraiha justru bisa membuktikan ia bahagia dengan pilihannya.
Dalam salah satu jawabannya pada seorang netizen, Zuraiha mengungkap jika suaminya adalah sopir yang mengangkut gas merek petron dan petronas.
Terungkap pula bahwa gaji yang ia dapat bisa sampai 4 sampai 5 kali gaji senilai 3 hingga 4 juta per bulan.