Berita Viral
Pegang Duit Negara, Menkeu Purbaya Bongkar Nasib Keuangan Rumah Tangga Beda Jauh, Kalah Sama Istri
Menkeu Purbaya bongkar rahasia keuangan rumah tangga dalam acara IDEAFEST 2025, nasibnya ternyata beda jauh
Penulis: Galuh Palupi Swastyastu
Editor: galuh palupi
Ringkasan Berita:
- Menkeu Purbaya menghadiri acara IDEAFEST 2025 pada Minggu (2/11/2025)
- Ceritanya ungkap rahasia keuangan rumah tangga viral
- Menkeu Purbaya mengaku tidak berdaya di rumah karena kalah dengan istri
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi membongkar nasib keuangan rumah tangganya yang ternyata beda jauh dari 'image' sebagai pemegang kendali keuangan negara.
Cerita ini terungkap ketika Menkeu Purbaya menjadi bintang tamu dalam acara IDEAFest 2025 yang dipandu Andi F Noya pada Minggu (2/11/2025).
Dalam salah satu kesempatan, Menkeu Purbaya mempersilahkan penonton untuk bertanya kepadanya.
Salah seorang penonton berjenis kelamin lelaki kemudian mengangkat tangan dan mengajukan pertanyaan.
Pria ini mengaku sebagai pengantin baru, baru menikah selama dua bulan.
Ia bertanya tentang cara Menkeu Purbaya mengelola keuangan rumah tangga dan berniat belajar darinya.
Baca juga: Kritik Rocky Gerung ke Menkeu Purbaya soal Transfer Keuangan Daerah, Sebut Tak Peduli Pada Rakyat
"Berhubung saya pengantin baru pak, dan saya tahu bapak yang sekarang megang keuangan negara, saya penasaran di rumah pak.
Di rumah itu seperti apa pak keuangannya, itu aja pak mohon maaf," ungkap si penanya.
Bukannya memberi jawaban soal cara mengatur keuangan rumah tangga, Menkeu Purbaya justru memberi jawaban kocak yang membuat seluruh hadirin tertawa.
Meski seorang ekonom yang pintar mengatur keuangan, Menkeu Purbaya ternyata tetap 'kalah' dengan istrinya soal keuangan rumah tangga.
Ia mengaku tidak berdaya mengatur keuangan rumah tangga karena semua uang dipegang oleh istri.
"Di rumah kita tidak berdaya," ucap Menkeu Purbaya langsung disambut riuhnya tawa.
"Walaupun saya ekonom pintar, di rumah kita nggak berdaya.
Udah ampun-ampun, semua uang saya dipegang istri saya," lanjutnya sambil ikut tertawa.
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Alasan Utama Rizki Lifter Muda Juniansyah Langsung Diangkat Jadi Letnan Dua TNI, Prestasi Mentereng |
|
|---|
| Sosok Kades di Deli Serdang Diduga Korupsi Dana Desa Sebesar Rp 500 Juta, Kini Dipecat Bupati |
|
|---|
| Alasan Bocah 10 Tahun Jadi Pemulung Cilik, Rela Kerja Sampai Malam Demi Sekolahkan Adik Perempuan |
|
|---|
| Detik-detik Siswa SMPN 26 Palembang Ditemukan Tewas di Parit Belakang Sekolah, Guru Bongkar Fakta |
|
|---|
| Sosok Bocah 10 Tahun Disekap di Gudang Masjid, Korban Mengaku Diberi Iming-imingi Permen Sebelumnya |
|
|---|