Kisah Putra Siregar: Sekolah Dibiayai Guru, Tak Pernah Bertemu Ibu, Beri Uang 1 M ke Atta Halilintar
Putra Siregar ceritakan perjalanan hidupnya yang ternyata penuh perjuangan hingga akhirnya sukses dan tajir melintir di usia muda.
Penulis: ninda iswara
Editor: Talitha Desena
Reporter : Ninda Iswara
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Putra Siregar ceritakan perjalanan hidupnya yang ternyata penuh perjuangan hingga akhirnya sukses dan tajir melintir di usia muda.
Sosok Putra Siregar kini tengah menjadi perbincangan.
Pengusaha muda sekaligus Youtuber ini mencuri perhatian setelah memberikan hadiah pernikahan untuk Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Putra Siregar mengirim uang sebanyak dua kantong plastik sampah besar.
Kantong plastik berisi uang tersebut ia taruh di depan pagar rumah Atta Halilintar.
Putra Siregar menaruhnya secara diam-diam hingga membuat calon suami Aurel Hermansyah kebingungan.
Atta Halilintar pun menelepon sejumlah koleganya untuk mencari tahu siapa yang mengiriminya uang.
Baca juga: PROFIL Putra Siregar, Hadiahi Atta Halilintar Uang 2 Kantong, Sumber Penghasilan Berlimpah, Mulia!
Baca juga: TERKUAK Sosok Pengirim Uang 2 Kantong Plastik untuk Atta Halilintar & Aurel, Hadiah Jangan Ditolak
Sempat tak ada yang mengaku, Putra Siregar akhirnya datang ke rumah Atta Halilintar dan mengatakan yang sebenarnya.
Ternyata ia lah yang memberikan uang dengan jumlah Rp 1 miliar sebagai hadiah pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Kesuksesannya tak ia dapat secara instan, begini perjalanan Putra Siregar yang sempat merasakan pedihnya hidup.
1. Tak pernah bertemu ibu
Putra Siregar ternyata menyimpan cerita pedih di masa kecil.
Pria kelahiran Medan ini berasal dari keluarga broken home.
Sejak kecil, ia tak tinggal dengan kedua orangtuanya.