Berita Viral
VIRAL Arisan Emak-emak Dapat Rp2,5 Miliar, Per Bulan Bayar Rp100 Juta, Ditjen Pajak: Duit dari Mana?
Baru-baru ini, warganet dihebohkan dengan video yang memperlihatkan arisan emak-emak sosialita mencapai Rp 2,5 miliar.
Penulis: Eri Ariyanto
Editor: Damar Klara Sinta
"Yang ini kan orangnya berarti kan dia punya penghasilan lebih, punya aset lebih mungkin dari sisi itunya," terangnya.
Alimudiin menjelaskan monitor akan dilakukan oleh unit kerja di bawah Ditjen Pajak atau Kantor Pelayanan Pajak (KPP) setempat.
Terkait penindakan lebih lanjut, Alimuddin belum memberi penjelasan detail.
Sejauh ini, Ditjen Pajak masih mengumpulkan informasi terkait kegiatan arisan tersebut.
Viral Lainnya, Ditinggal Beli Susu, Motor Seorang Ibu di Lampung Dicuri, Duit Arisan Rp 76 Juta di Jok Sirna
TRAGISNYA nasib seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) di Kabupaten Lampung Selatan harus menelan pil pahit lantaran sepeda motornya baru saja dicuri.
Seorang ibu bernama Lestari Siagian (37) tersebut semakin sedih tatkala uang sebesar Rp 76 juta yang ia letakkan di dalam jok motor ikut raib di bawa pencuri.
Lestari Siagian mengatakan peristiwa yang terjadi pada Sabtu (15/4/2023) sore itu membuatnya gelisah dan bermuram durja.
Dia mengatakan bahwa uang tersebut bukanlah miliknya, namun uang arisan.
"Itu ada uang buat penukaran (pecahan), sama uang arisan," kata Lestari, saat dihubungi melalui WhatsApp, pada Minggu (16/4/2023) siang.
Dia menceritakan, peristiwa pencurian itu terjadi di area parkir Alfamart VII, Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Desa Bumisari, Kecamatan Natar.
Saat itu, Lestari baru saja mengantarkan uang pecahan yang dipesan oleh kostumernya di wilayah Candimas.
Mulanya, uang puluhan juta itu disimpan di dalam kantung plastik.
Ia kemudian meletakkannya di bagasi jok motornya.
Dia merasa bagasi jok motornya adalah tempat yang aman untuk menyimpan barang berharga tatkala dirinya pergi menggunakan motor.
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Siapa Icha Voc dan Nur Insani? Biduan Wafat Kecelakaan, Berita Kematian Viral Gegara Selfie Terakhir |
|
|---|
| Perubahan Sikap Bilqis Usai Diculik & Dirawat Suku Anak Dalam di Jambi, Sebut Banyak Anak Seusianya |
|
|---|
| Reynhard Sinaga Dibui Seumur Hidup di Inggris, Keluarga Surati Prabowo, Dipindah ke Nusakambangan? |
|
|---|
| Terungkap! Motif Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta, Merasa Sendiri, Tak Ada Indikasi Terorisme |
|
|---|
| Penculik Bilqis Diduga Jual Anak Kandung Sendiri, Salah Satu Anaknya Korban Pelecehan Sosok Ini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/arisan-emak-emak-sosialita.jpg)