Berita Viral
MINTA Rp 10 Ribu, Tukang Parkir di Senayan Minta Maaf, Bacakan Surat Pernyataan: Saya Bukan Karyawan
Viral tukang parkir mematok tarif parkir seharga Rp 10 ribu ke pemotor di depan Family Mart, Senayan, Jakarta Pusat.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
"Jangan bikin peraturan parkir sembarangan, ya," ujar seorang perempuan dalam video tersebut.
"Semua ada peraturannya, semua ada peraturannya, ya. Jangan pungli ya, jangan pungli ya."
"Jangan meras. Semua orang berhak parkir, ya. Jangan larang orang parkir. Selama masih ada dan tempatnya betul, boleh. Sudah salah jangan ngeyel," katanya lagi.
Saat diprotes, tukang parkir itu pun merogoh saku celana bagian belakang dan mengembalikan uang ke pemotor itu sembari tersenyum.
Tukang parkir bertopi itu langsung meminta si pemotor itu pergi meninggalkan lokasi parkiran.
Video itu diunggah kembali oleh akun @MidjanLa_2 di Twitter.
"Tukang parkir di area Family Mart, seberang Senayan City Jakarta, memaksa tarif parkir Rp 10 ribu rupiah untuk satu motor."
"Meski parkir cuma sebentar sikapnya arogan, uang Rp 5 ribu dikembalikan dengan lagak meremehkan, wajahnya berubah cengengesan setelah tau direkam video."
"Tapi tetap saja dia mengusir dan disuruh cari tempat lain," tulis akun tersebut.
Sontak, video itu memicu respons dari warga net.
Mayoritas mereka bereaksi negatif terhadap aksi si tukang parkir tersebut.
"Laporin ke Family Mart juga, biar diusir," kata @meow_Leader.
"Keuntungan tukang parkir bisa lebih besar dari pemilik toko, harus ditertibkan," kata @wrahardian2.
"Lagak kali kau bang, kesel banget gue lihatnya. Ayo guys bantu up dan viralin. Pemalakan nih dan masukin penjara aja @DivHumas_Polri,' tulis @ahabibpaat25.
(TribunJakarta)
Diolah dari artikel tayang di TribunJakarta.com
| Respon Dedi Mulyadi Setelah Disorot Menkeu Purbaya Yudhi Terkait Dana Mengendap: Kami Siap Diaudit! |
|
|---|
| Perbedaan Melda Safitri sebelum dan setelah Make Over, Shella Saukia: Udah Cocok Jadi Model Belum? |
|
|---|
| Pengakuan Ibu Timothy, Sempat Ditemui 2 Pembully Anaknya Setelah Viral, Pelaku Akui Tertekan |
|
|---|
| Melda Safitri Nangis Dicerai Suami yang Lolos PPPK, Kini Jadi Cantik, 'Nyesal Nggak Kamu Sia-siakan' |
|
|---|
| Curhat Ibu Timothy Ketemu Calon Dokter yang Bully Putranya, Beri Pesan Haru: Harus Jadi Anak Tante |
|
|---|