Breaking News:

Berita Kriminal

TERKUAK Nasib Anak Suami Bunuh Istri di Cikarang, Tinggal Bareng Paman, Kondisi: Trauma, Pendiam

NASIB Kedua Anak dari Suami Bunuh Istri di Cikarang, Kini Tinggal Bareng Paman, Kondisi: Trauma, Jadi Pendiam

Editor: Damar Klara Sinta
TribunJakarta.com
NASIB Kedua Anak dari Suami Bunuh Istri di Cikarang, Kini Tinggal Bareng Paman, Kondisi: Trauma, Jadi Pendiam 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - NASIB PILU anak dari suami yang bunuh istri di Cikarang, kini dirawat paman, sebut anak jadi pendiam dan trauma. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, suami di Cikarang bunuh istri di depan kedua anaknya yang masih balita. 

Tentu saja hal tersebut membuat mental anak jadi tak karuan. 

NASIB kedua anak dari suami bunuh mama muda di depan anak kandungnya
NASIB kedua anak dari suami bunuh mama muda di depan anak kandungnya (TribunJakarta.com)

Kini anak tengah ditangani psikolog. 

Lantas, seperti apa kondisi kedua anaknya? 

Kasus istri dibunuh suami di Bekasi berimbas pada kondisi dua anak yang masih balita.

Diketahui bahwa istri atau ibu dari dua balita di Bekasi melihat sang ayah membunuh ibu mereka.

Kini kondisi dua balita dari istri yang dibunuh suami tersebut mengalami trauma.

Hal ini diungkapkan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Baca juga: FAKTA BARU! Mama Muda di Cikarang Tewas Digorok Suami, Sempat Lapor di-KDRT,Pilu Tak Digubris Polisi

"Masih didampingi psikolog dari Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Perempuan dan Anak (UPTD PPA) Bekasi setiap hari,

Masih trauma dan belum bisa bicara," kata Asisten Deputi Perlindungan Hak Perempuan dalam Rumah Tangga dan Rentan KemenPPPA Eni Widiyanti, Rabu (13/9/2023), dikutip dari kompas.tv.

FAKTA BARU Suami bunuh istri, sempat laporkan KDRT
FAKTA BARU Suami bunuh istri, sempat laporkan KDRT (TribunJakarta.com)

Eni menambahkan, dua balita yang masing-masing berusia empat tahun dan 1,5 tahun itu saat ini tinggal bersama nenek dari mendiang ibu mereka berinisial M yang menjadi korban pembunuhan suaminya, N (25).

Ia menerangkan, KemenPPPA masih terus berkoordinasi dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Jawa Barat dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Bekasi untuk memantau penanganan kasus ini.

"Kami terus koordinasi," kata Eni Widiyanti, dilansir dari Antara.

Di sisi lain, kakak MSD yang bernama Deden Suryana (27) mengatakan, saat ini kedua bocah tersebut tinggal bersama dirinya selaku paman mereka.

"(Dua) anak korban sekarang lagi di tempat saya, sama ibu saya, sama istri saya," ujar Deden saat di Polsek Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Senin (11/9/2023).

Menurut Deden, kedua keponakannya tersebut dalam kondisi sehat.

Baca juga: Tak Tega Istri Dihukum Karena Mengemudi saat Mabuk, Suami Nekat Menyamar Jadi Dokter Akali Tes Darah

Meski saat pembunuhan terjadi, mereka ada di tempat kejadian perkara (TKP) di kontrakan orang tua mereka, Cikarang, Bekasi.

Sebelumnya, seorang suami berinisial N tega membunuh istrinya, MSD (24) menggunakan senjata tajam di sebuah rumah kontrakan di Cikarang Barat, Bekasi, Jawa Barat.

Peristiwa itu terjadi ketika anak-anak mereka berada di dalam rumah.

Diduga, anak-anak balita itu menyaksikan ayah mereka menghabisi nyawa sang ibu.

Kasus pembunuhan ini terungkap saat ibu korban mendatangi rumah kontrakan anaknya pada Sabtu (9/9/2023) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB.

FAKTA BARU! Mama Muda di Cikarang Tewas Digorok Suami, Sempat Lapor di-KDRT,Pilu Tak Digubris Polisi

FAKTA BARU kasus mama muda di bunuh suami di Cikarang, ternyata sempat buat laporan KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga), pilu tak digubris polisi. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, suami di Cikarang nekat membunuh istri dan sering melakukan KDRT. 

Kini muncul fakta baru, ternyata korban sudah sempat melaporkan pelaku ke polisi atas kasus KDRT.

Fakta baru kasus suami bunuh istri di Cikarang
Fakta baru kasus suami bunuh istri di Cikarang (TribunJakarta.com)

Namun sayangnya laporan tersebut tak digubris polisi.

Lantas, seperti apa fakta barunya? 

Dua anak Mega Suryani Dewi (24) yang baru berusia 3,5 tahun dan 18 bulan kini menjadi piatu.

Dua balita tak berdosa tersebut tak lagi merasakan kasih sayang ibu di usianya yang masih sangat muda.

Diketahui Mega Suryani Dewi dibunuh oleh suaminya sendiri, Nando di rumah kontrakan mereka di Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, pada Kamis (7/9/2023).

Sebelum dibunuh Nando, rupanya Mega Suryani Dewi sering menjadi korban KDRT.

Baca juga: BABAK BARU! Kasus Suami Bunuh Istri, Syok Ternyata Dibantu 2 Anaknya, Sebut Korban Sempat Diracun

Pada Agustus 2023, Mega Suryani Dewi bahkan sudah melaporkan Nando ke Polres Metro Bekasi.

"Sudah sempat dilaporkan, sudah sempat visum juga, cuma dari pihak pelaku menyangkal dan (polisi) memutuskan buat disetop," kata Deden, kakak kandung korban,di Polsek Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Senin (11/9/2023).

Deden pun menyesalkan kenapa polisi tidak menangkap Nando sejak laporan KDRT itu dilayangkan.

Ia heran mengapa kepolisian memutuskan untuk menyetop kasus laporan KDRT itu hanya berdasarkan pengakuan sepihak dari pelaku.

"Dari pihak sana nelepon, 'mau dilanjutin apa ga?'.

Yang angkat pelaku, 'Saya udah tinggal serumah gak usah dilanjutin'.

Adik saya mah masih mau dilanjutin," kata Deden.

Padahal, Mega Suryani Dewi memiliki bukti visum dan bukti-bukti lain terkait KDRT yang dialaminya.

Baca juga: FAKTA BARU Kasus Suami Bunuh Istri di Aceh, Baru Nikah 1 Bulan, Pelaku Kesal Nasihatnya Tak Didengar

Bukti-bukti itu dikumpulkan korban diam-diam selama tiga tahun terakhir.

"Iya (ada) banyak (bukti), saya juga ada bukti buktinya (KDRT)," ujar Deden.

Deden menduga motif tersangka nekat membunuh adiknya karena dendam dilaporkan ke polisi dan meminta cerai.

"Bisa jadi (ada indikasi dendam), adik saya sebenarnya memang mau cerai," kata dia.

Selain melaporkan KDRT yang dialaminya ke Polres Metro Bekasi, Mega Suryani Dewi disebut Deden juga pernah mengadu ke Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan (Komnas Perempuan).

"Iya ke Komisi Perlindungan Perempuan," kata Deden.

Seandainya kala itu polisi dan Komnas Perempuan memproses serta peduli dengan jeritan kesakitan Mega Suryani Dewi, mungkin ibu muda tersebut kini masih hidup.

Dua balita mungil Mega Suryani Dewi juga mungkin masih bisa merasakan pelukan hangat sang ibunda.

Baca juga: KRONOLOGI Suami Bunuh Istri di Lampung, Jadi Buron 8 Tahun, Tragis Korban Dibacok di Depan Anak

Kini dua balita Mega Suryani Dewi hanya bisa menangis pilu, merindukan sosok ibunya.

Dua balita tersebut bahkan disebut tak bisa tidur semalaman.

FAKTA suami bunuh istri secara tragis di Bekasi, tewas di depan anak, mayat dimandikan sendiri lalu ditidurkan di kasur
FAKTA suami bunuh istri secara tragis di Bekasi, tewas di depan anak, mayat dimandikan sendiri lalu ditidurkan di kasur (Tribunnews.com)

"Ngomongnya belum lancar, tapi dia itu nangis terus," ucap Deden.

"Dikasih makan nangis, engga bisa tidur sampai pagi,"

"Nangis terus," imbuhnya.

Diolah dari berita yang telah tayang di TribunJatim.com

 

Tags:
berita viral hari iniNasib Anaksuami bunuh istriTinggal Bareng PamanAnak Trauma
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved