Berita Viral
TEKA-TEKI Penemuan Tengkorak Manusia di Gorong-gorong Duren Sawit, Dibungkus Baju:Dibawa ke RS Polri
Penemuan tengkorak manusia di selokan kawasan Duren Sawit masih diselimuti teka-teki, langsung dilarikan ke RS Polri.
Editor: Dika Pradana
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Penemuan tengkorak manusia di selokan atau gorong-gorong kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur masih diselimuti teka-teki.
Pada saat ditemukan, tengkorak manusia tersebut dalam kondisi terbungkus baju bergambar becak dengan tulisan '100 persen GENJOT'.
Terdapat tulang belulang manusia dan batok kepala yang hingga kini tidak diketahui siapa sosoknya.
Sementara itu, gigi pada tengkorak tersebut ditemukan sudah tidak lengkap.
Kondisi yang tinggal tulang belulang membuat pihak kepolisian sulit untuk mencari tahu identitasnya.
Sementara itu, warga setempat geger dengan adanya penemuan tengkorak manusia.
Kanit Reskrim Polsek Duren Sawit AKP Indra Darmawan mengimbau warga melapor jika kehilangan keluarga atau tetangga ke Polsek Duren Sawit.
Sebab polisi sedang menyelidiki penemuan kerangka manusia di selokan Jalan Raden Inten, Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin (23/10/2023) sore.
Baca juga: GEGER! Cium Bau Tak Sedap, Warga Depok Temukan Mayat Ibu & Anak Membusuk, Jasad Sudah Jadi Tengkorak
Baca juga: INNALILLAHI Mayat Pria Misterius Ditemukan di Kebun, Wajah Sudah Jadi Tengkorak Dikerubuti Belatung
"Kami dari Polsek Duren Sawit mengimbau kepada warga yang ada kehilangan keluarga atau tetangga, silakan bisa menghubungi pihak Polsek Duren Sawit untuk selanjutnya kami arahkan ke RS Polri," kata dia di lokasi.
Kerangka manusia yang ditemukan di selokan itu berupa satu batok kepala dan tiga tulang berbentuk persegi panjang.
Saat ditemukan, kerangka sudah tidak memiliki kulit atau rambut yang menempel. Kerangka itu dibungkus baju bergambar becak bertuliskan "100% GENJOT" dan beberapa gigi.
Saat ini hanya baju itu yang menjadi petunjuk identitas kerangka tersebut.
Oleh karena itu, Indra mengimbau agar masyarakat lekas mengontak mereka jika merasa kehilangan keluarga atau tetangga untuk membantu proses identifikasi.
Adapun proses identifikasi dilakukan di RS Polri Kramatjati, yakni tempat pihak kepolisian mengevakuasi kerangka manusia itu.
"Nanti akan dilaksanakan visum terkait kerangka tersebut, mengenai dugaan maupun identitas dari kerangka yang ditemukan tersebut," ucap Indra.
Sebelumnya, kerangka manusia ditemukan di selokan Jalan Raden Inten oleh seorang petugas Sudin SDA Jakarta Timur bernama Erwan (40) pada Senin sore.
Saat itu, sejumlah pasukan biru sedang membersihkan saluran itu.
"Yang awal nemuin teman saya. Kata teman saya, ini bungkusan kayaknya kepala manusia." ucap Erwan di lokasi.
"Saya buka dan angkat, ternyata benar," imbuhnya.
Mulanya, Erwan dan sejumlah rekannya sedang membersihkan tumpukan sampah yang tersangkut di gorong-gorong saluran air.
Kemudian, salah satu rekannya melihat sebuah bungkusan yang mencurigakan.
Ketika diintip, ternyata bungkusan kaus itu membalut kerangka manusia.
Erwan membuka bungkusan itu dan mengangkatnya untuk kembali memastikannya.
Rupanya, bungkusan berisi dua tulang berbentuk persegi panjang dan tengkorak atau batok kepala.
Mereka langsung melapor ke Polsek Duren Sawit.
Tidak lama, petugas pun datang. Penyisiran lanjutan dilakukan dan petugas kembali menemukan dua tulang lainnya.
Lagi Cari Rumput, Warga di Sragen Temukan Mayat Misterius dalam Posisi Sujud di Lahan Kosong: Busuk!
Lagi cari rumput, seorang warga di Sragen, Jawa Tengah dibuat syok dengan penemuan mayat tanpa identitas dalam posisi sujud di lahan kosong.
Sosok mayat tersebut tidak ditemukan tanda pengenal atau identitas pada tubuhnya.
Saat ditemukan kondisi mayat tersebut telah membusuk dan mengeluarkan aroma menyengat.
Penemuan mayat misterius ini tepatnya berada di lahan kosong di Desa Bener, Ngrampal, Sragen.
Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi mengenaskan pada Sabtu, (21/10/2023).
Hingga pukul 09.57 WIB, mayat pria tersebut masih belum dievakuasi.
Evakuasi dilakukan oleh petugas medis yang datang pada pukul 10.02 WIB.
Mayat pria tersebut ditemukan dalam posisi sujud menghadap ke arah selatan.
Baca juga: Lagi Mancing di Pantai, Remaja di Alor, NTT Temukan Mayat Kakek, Mengenaskan:Nyangkut di Hutan Bakau
Baca juga: DIKIRA Properti Halloween Ternyata Mayat Sungguhan, Telanjang, Tukang Kebun Syok & Panggil Polisi
Saat ditemukan, mayat tersebut mengenakan kemeja warna kuning dan pakaian lain yakni kemeja motif kotak-kotak dengan warna hitam putih.
Selain itu mayat pria itu mengenakan celana pendek warna coklat.
Warga sekitar, Ipung (43) mengatakan mayat tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang pencari rumput.
"Yang menemukan pertama kali tukang ngarit, ditemukan sejam yang lalu," katanya, Sabtu (21/10/2023).
Setelah mendapatkan informasi, Ipung langsung ke lokasi penemuan.
Benar saja ada mayat pria yang sudah dalam posisi sujud.
Menurut Ipung, mayat tersebut sudah mengeluarkan bau tak sedap.
"Sudah berbau, dapat informasi dicek ternyata benar ada mayat, saya langsung telfon ke Polsek," kata dia.
Identitas mayat tersebut masih belum diketahui.
"Tidak tahu warga mana," pungkasnya.
Kini, polisi masih terus menyelidiki kasus ini.
Artikel ini diolah dari Kompas.com
Sumber: Kompas.com
| Mangkir Panggilan Kasus Cek Rp 3 M, Mbah Tarman Kini Tampung 5 Wanita, Janjikan Pekerjaan, Penipuan? |
|
|---|
| Penyebab Mahasiswa UIN Semarang Hanyut di Sungai hingga Tewas, Asyik Main Tubing Tak Tahu Ada Bahaya |
|
|---|
| Identitas 5 Mahasiswa KKN UIN Walisongo yang Tewas Hanyut di Sungai, 1 Mahasiswi Masih Hilang |
|
|---|
| Penyebab Ibu di Kendal Tewas Membusuk dalam Rumah, Kedua Putri Tak Tahu Orangtuanya Meninggal |
|
|---|
| Detik-Detik Pengusaha Batam Digeruduk Oknum Aparat, Terpaksa Beri Rp 300 Juta Demi Lolos Ancaman |
|
|---|