Pilkada 2024
Adu Harta Calon Bupati di Pilkada Wajo 2024, Andi Rosman vs Amran Mahmud, Siapa Paling Tajir?
Berikut adu harta kekayaan di Pilkada Wajo 2024. Andi Rosman vs Amran Mahmud, siapa terkaya?
Editor: Eri Ariyanto
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Berikut adu harta kekayaan di Pilkada Wajo 2024. Andi Rosman vs Amran Mahmud, siapa terkaya?
Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wajo secara resmi menetapkan dua bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati menjadi calon bupati dan wakil bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Dua pasangan calon itu yakni H Andi Rosman berpasangan dr Baso Rahmanuddin (Ar Rahman) dan Dr Amran Mahmud berpasangan H Amran (Pammase Berlanjut).
Baca juga: Intip Harta Sahril Thahir Cawagub di Pilkada Malut 2024, Cuma Punya 1 Mobil, Segini Kekayaannya
Mengutip Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara LHKPN per tanggal 1 Februari 2024/Periodik 2023, berikut harta kekayaan calon Bupati di Pilkada Wajo 2024.
Amran Mahmud
Sebagai petahana, Amran Mahmud masih memiliki sejumlah aset berharga setelah melepaskan jabatannya sebagai Bupati Wajo periode 2019-2024.
Amran memiliki tanah dan bangunan senilai Rp3.1 miliar yang tersebar di beberapa daerah seperti Kota Makassar dan Wajo itu sendiri.
Selain itu alat transportasi dan mesin senilai Rp41,3 juta dan harta bergerak lainnya sebesar Rp289 juta.
Lanjur, surat berharga Rp4,5 juta, kasa dan setara kas Rp98 juta dan harta lainnya sebesar Rp439 juta.
Meski begitu, Amran Mahmud masih memiliki utang sebesar Rp250 juta sehingga total harta kekayaan mantan Bupati Wajo itu yakni Rp3,8 miliar.
Andi Rosman
Mantan pejabat Sekretariat Daerah Kabupaten Maros itu memiliki harta tanah dan bangunan yang berlokasi di Kabupaten Maros dan Wajo, nilainya Rp448 juta.
Kemudian, alat transportasi dan mesin jenis mobil Toyota Innova 2.0 V A/T tahun 2021 senilai Rp390 juta
Lalu, harta bergerak lainnya Rp59 juta serta kas dan setara kas Rp185 juta.
Tertera uutang sebesar Rp187 juta sehingga total harta kekayaan Andi Rosman yakni Rp895 juta.
Sumber: Tribun Timur
| Sosok 2 Pasang Kakak-Adik Sama-Sama Jadi Kepala Daerah di Sulawesi Selatan, Karier Politiknya Moncer |
|
|---|
| Rekam Jejak Constant Karma, Cawagub Baru Pasangan Benhur Tomi Mano, Gantikan Yeremias Bisai |
|
|---|
| Bupati Termuda di Jawa Barat Ini Punya Harta Kekayaan Rp1,4 Miliar di Usia 28 Tahun, Dulu Kerja Apa? |
|
|---|
| Harta Kekayaan Fahmi Muhammad Hanif, Bupati Purbalingga yang Tawari Vokalis Sukatani Jadi Guru Lagi |
|
|---|
| Breaking News! Putusan MK Pilkada Barito Utara, 2 TPS Ini Wajib Pemungutan Suara Ulang |
|
|---|