Perilaku Aneh Terduga Pelaku Sebelum Ledakan SMAN 72, Polisi Temukan Fakta Mengejutkan di Rumahnya
Gerak-gerik aneh pelaku sebelum ledakan SMAN 72 Jakarta terungkap, polisi temukan fakta mengejutkan.
Editor: Eri Ariyanto
Di senjata mainan yang ditemukan terdapat tulisan “Welcome to Hell,” “For Agartha,” serta nama-nama pelaku penembakan di luar negeri seperti Brenton Tarrant, Alexandre Bissonnette, dan Luca Traini.
Temuan ini memunculkan dugaan bahwa FN terinspirasi konten ekstrem di media sosial.
Berperilaku aneh
Siswa SMAN 72 berinisial Z menyebut bahwa FN dikenal jarang bergaul dan lebih sering menyendiri sambil melakukan aktivitas yang dianggap tidak biasa.
“Katanya dia selalu menyendiri, sering buat gambar-gambar atau foto-foto kayak tentang darah dan tembak-tembakan gitu,” ujar Z.
Z menambahkan, kabar yang beredar menyebut FN pernah menjadi korban perundungan, yang membuatnya semakin tertutup.
“Saya menduga dia korban bullying. Mungkin dia dendam dan mau balas,” kata Sena, salah satu teman sekolahnya.
Kabar lain yang beredar di kalangan siswa menyebut FN sempat menunjukkan tanda-tanda depresi dan keinginan bunuh diri, namun isu ini tidak sampai ke pihak sekolah.
Informasi itu diungkap keluarga salah satu siswa yang merupakan teman seangkatan FN.
“Adek saya gak terlalu dekat dengan pelaku. Tapi informasi soal dia (terduga pelaku) mau bunuh diri itu udah lama terdengar,” ujar keluarga siswa tersebut.
Namun, tidak banyak yang tahu pasti mengenai kabar tersebut. Desas-desus bunuh diri hanya diketahui teman seangkatan FN.
“Hanya saja gak banyak yang tahu secara pasti karena kabarnya cuma beredar di antara kelas XII,” ucapnya.
(TribunNewsmaker.com/TribunnewsBogor.com)
| Curhatan Tersembunyi Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta di Kelas, Polisi Bongkar Fakta Ini |
|
|---|
| Sosok 6 Tersangka Korupsi Pinjaman Fiktif: Kejati Sumsel Bongkar Sisi Gelap Sistem yang Dikhianati |
|
|---|
| Sosok Nadia Hutri, Komplotan Pelaku Penculikan Bilqis, Warga Sukoharjo Jawa Tengah, Dikenal Pendiam |
|
|---|
| Pimpin Upacara Hari Pahlawan, Bupati Sukoharjo Nampak Wibawa Saat Bacakan Pidato dari Mensos RI |
|
|---|
| Coretan & Gambar Aneh Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta, Sering Akses Website Komunitas Ini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/Postingan-F-kanan-terduga-pelaku-peledakan-SMAN-72-Jakarta-sebelum-kejadian.jpg)