Breaking News:

Kematian Dosen Untag

Alasan AKBP Basuki Belum jadi Tersangka Tewasnya Dosen Untag, Tunggu Gelar Perkara: Belum Pasti

Saksikan detik-detik meninggalnya dosen Untag Semarang, Dwinanda Linchia Levi, status AKBP Basuki belum tersangka, polisi ungkap alasannya.

|
Editor: ninda iswara
Kolase foto istimewa
KEMATIAN DOSEN UNTAG - Saksikan detik-detik meninggalnya dosen Untag Semarang, Dwinanda Linchia Levi, status AKBP Basuki belum tersangka, polisi ungkap alasannya. 

Hingga kini, gelar perkara tersebut belum dilaksanakan.

“Belum tersangka, kami harus gelar perkara dulu, semua masih berproses,” ucapnya.

Tewas Telanjang

Sebagaimana diberitakan,  Seorang dosen muda di Untag Semarang (Untag)  ditemukan tewas di sebuah kamar kos-hotel (Kostel) Jalan Telaga Bodas Raya Nomor 11 Karangrejo, Gajahmungkur, Kota Semarang, Senin (17/11/2025) sekira pukul 05.30 WIB.

Kematian korban pertama kali dilaporkan oleh seorang perwira polisi berpangkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). Polisi pria ini bernama Basuki menjabat sebagai Direktorat Samapta Polda Jawa Tengah bagian Pengendalian Massa (Dalmas).

Informasi yang dihimpun Tribun, korban meninggal dunia di kamar nomor 210 di hotel tersebut.

Korban ditemukan meninggal dunia dengan kondisi telanjang dengan tergeletak di lantai samping tempat tidur.

Korban merupakan perempuan lajang yang sudah mengajar di Untag sebagai dosen hukum pidana.

Di sisi lain, AKBP Basuki yang menjadi saksi utama kasus ini diketahui sudah berkeluarga.

Baca juga: Tim Hukum Soroti Kematian Dosen Untag, Ada 3 Kejanggalan, Keterlibatan AKBP Basuki Perlu Ditelusuri

Terungkap! Saat Dekat dengan Dosen Untag, AKBP Basuki Ternyata Sedang Pisah Ranjang dengan Istri
Terungkap! Saat Dekat dengan Dosen Untag, AKBP Basuki Ternyata Sedang Pisah Ranjang dengan Istri (TribunJateng.com/Facebook Dwi)

Mengambil Obat-obatan

Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jawa Tengah mengambil sejumlah obat-obatan dari tempat lokasi tewasnya dosen Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang, Dwinanda Linchia Levi (35), Jalan Telaga Bodas Raya Nomor 11, Karangrejo, Gajahmungkur, Kota Semarang, Sabtu (22/11/2025).

Obat-obatan itu diambil untuk diteliti oleh tim Laboratorium Forensik Polda Jateng yang dilibatkan dalam olah tempat kejadian perkara (TKP) tersebut. 

"Iya kami temukan ada obat-obatan dan barang lainnya, tim Labfor (Laboratorium Forensik) akan cek secara forensik bagaimana isi zatnya" ujar Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jateng Kombes Pol Dwi Subagio tanpa menyebut detail jenis obat itu. 

Dosen Levi sebelumnya ditemukan tewas dengan kondisi telanjang di kamar kostel tersebut pada Senin (17/11/2025). 

Ia meninggal dunia di kamar nomor 210 yang ditempati korban bersama Kepala Subdirektorat Pengendalian Massa (Kasubdit Dalmas) Direktorat Samapta Polda Jateng, AKBP Basuki.

Ia tewas terkapar di lantai dengan posisi telentang di kamar hotel.

Di kamar itu, terdapat polisi AKBP Basuki yang merupakan kekasih korban.

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2/3
Tags:
AKBP BasukiDwinanda Linchia LeviUntag
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved