Berita Viral
INNALILLAHI! TKI Ilegal di Taiwan Pengidap Kanker Meninggal, Dokter Nyerah: Mau Pulang Tapi Dilarang
TKI ilegal di Taiwan pengidap kanker payudara meninggal dunia setelah divonis sisa hidupnya tersisa sebulan.
Editor: Dika Pradana
Aktivis sosial yang juga memviralkan kisah Siti itu langsung tergugah hatinya setelah mengetahui nasib Sulis.
Baca juga: Segera Pulang, Ini Sosok yang Merawat Sha Wang di Taiwan, Bukan Ibu Kandung, Siti TKI: Sudah Terbaik
Karenanya, Faisal Soh pun segera mendatangi rumah Sulis di Desa Kedungbanteng, Kecamatan Bakung, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.
Bertemu dengan kakak Sulis, Sulistia, Faisal Soh bertanya mengenai penyebab sang mantan TKW memiliki kondisi mengenaskan.
Ternyata penyebab Sulis tak berdaya karena kecelakaan atau ditabrak pengendara motor.
"Kecelakaan sepeda motor, kata temannya itu dia ( Sulis) mau beli pulsa, menyeberang jalan, terus ada sepeda motor," ungkap Sulistia dilansir TribunnewsBogor.com dari tayangan Youtube Faisal Soh, Minggu (11/6/2023).
"Waktu itu penangannya gimana, ada asuransi?" tanya Faisal Soh.
"Ada di kakak, tiap keperluan dia minta," ujar Sulistia.
"Berobat di Taiwan berapa lama?" tanya Faisal Soh.
Baca juga: MERESAHKAN! Dua Pencuri di Prabumulih Ditembak Polisi,Target 4 Motor Sebulan:Terkuak Siasat Liciknya
"Empat bulan, setelah kecelakaan kan langsung operasi, terus dipulangkan (ke Indonesia), setelah itu di dr Soetomo sebulan, terus pulang, setelah itu enggak ada penanganan sama sekali," ucap Sulistia.
Penasaran, Faisal Soh pun bertanya mengenai penyebab kepala Sulis penyok.
Ternyata penyebabnya Sulistia pun tidak mengetahui persis.
Sebab Sulis tidak lagi dibawa dan dirawat di rumah sakit lantaran keterbatasan biaya.
"Saya syok melihat keadaan Mba Sulis, kepalanya sampai pesok (penyok) itu kenapa?" tanya Faisal Soh.
"Kata dokter, otaknya mengering, jadi enggak berfungsi," ujar Sulistia.
"Kenapa kepalanya ikut masuk? enggak ada tempurung?" tanya Faisal Soh.
Baca juga: Tak Masuk Akal! Punya 2 Suami, Siti Nyaris Diusir, Tinggal Satu Atap & Gantian saat Berhubungan
"Ada, waktu di Taiwan itu tempurungnya dilepas, ditaruh di perut. Waktu dirawat di Soetomo itu langsung dipasang (tempurungnya). Seperti semula lama-lama seperti ini (penyok)," imbuh Sulistia.
"Mba Sulis pernah jadi TKI Taiwan berapa lama?" tanya Faisal Soh.
"Satu kontrak, habis, pulang, terus 17 hari kembali lagi dia kecelakaan," pungkas Sulistia.
Tidak seperti kisah Siti yang langsung viral setelah curhat di media sosial, Sulis harus menunggu delapan tahun agar kisahnya bisa diketahui banyak orang.
Hal itu terjadi setelah Faisal Soh mendatangi keluarga Sulis.
Diakui sang kakak, Sulis hanya bisa pasrah saat mengalami nasib miris setelah sempat menjadi pahlawan devisa bagi Indonesia.
Terlebih hanya di awal kasus saja Sulis mendapat perhatian dari pemerintah Indonesia.
Diakui Sulisti, awalnya pemerintahan Blitar sempat datang menjenguk Sulis.
Tapi hal itu terjadi delapan tahun lalu.
Padahal di awal kasus, keluarga sempat merasa ada kejanggalan.
"Memang dulu Bupati pernah ke sini, sekali itu aja. Pernah saya ke Disnaker, saya tanya, kok enggak ada bantuan" ungkap Sulistia.
"Katanya ini kan sudah lama, ketumpuk yang baru-baru. Jadi ini (kasusnya Sulis) udah enggak bisa diurus," imbuhnya.
"Ya minimal datang loh jenguk, ada perhatiannya bawa ke rumah sakit, delapan tahun menunggu mendapatkan perhatian," ujar Faisal Soh miris.
"Saya heran, selama empat bulan (dirawat) kok enggak ada bekas luka sama sekali, di kaki, di tangan. Saya dengar dari teman-teman serumahnya waktu ini kecelakaan," imbuh Sulistia.
Beruntung biaya pergantian selang Sulis selama dua bulan dari gratis dari puskesmas setempat.
Kendati demikian, Sulis hingga kini masih kesulitan biaya makan dan kehidupan sehari-hari seperti membeli popok, makanan, susu.
Kini telah diketahui banyak orang, kisah Sulis turut menggugah hati artis Uya Kuya.
Karenanya lewat sambungan telepon, Uya Kuya pun memberikan dukungan untuk Sulis.
"Semangat Mba Sulis, harus kuat ya dan banyak yang doain mba Sulis supaya cepat sembuh. Ini aku Uya Kuya," pungkas Uya Kuya.
"( Sulis) Menangis loh, enggak bisa ngomong tapi," ujar Faisal Soh melihat Sulis menangis.
"Mba Sulis, Uya Kuya doain supaya tetap kuat," kata Uya Kuya.
Kini, Sulis membutuhkan bantuan biaya dari para donatur yang bersedia membantu. (TribunMedan/Istiqomah Kaloko/TribunnewsBogor/Khairunnisa)
Berita ini telah diolah dari artikel TribunMedan.com.
Sumber: Tribun Medan
| Makin Aktif di TikTok, Menkeu Purbaya Ikut Bikin Tren "November N-nya Apa?", Sebar Optimisme! |
|
|---|
| Sosok Admin Medsos Walkot Surabaya, Tak Sadar Bocorkan Strategi 'Pura-pura Kerja' saat Live Medsos |
|
|---|
| MasyaAllah! Sisi Lain Menkeu Purbaya yang Lekat Imej Koboi, Ternyata Merdu Baca Al Quran saat Macet |
|
|---|
| Parah! Fakta Nampan MBG Diduga Ilegal di Ruko Ancol, Palsukan Label Made in China, Ini Kata Polisi |
|
|---|
| Alasan Budi Arie Segera Ganti Foto Wajah Jokowi di Logo Projo, Tugas Mengawal Sudah Selesai |
|
|---|