Berita Kriminal
Pria Tewas Dikeroyok Setelah Open BO di Bekasi, Diteriaki Maling Oleh Si Cewek, Dituding Tak Bayar
Pria diteriyaki maling oleh wanita teman kencannya di Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, begitu keluar dari kontrakan pagi buta.
Editor: Sinta Manila
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Nahas nasib pria berinisial R (28), dia diduga dikeroyok hingga tewas setelah melakukan open Booking Online (BO) .
Mulanya dia diteriyaki maling oleh wanita teman kencannya di Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, begitu keluar dari kontrakan pagi buta.
Pria itu dituding tidak membayar jasa open BO si cewek hingga berujung diteriaki maling.
Baca juga: DETIK-DETIK Pasutri Terjang Banjir di Mojokerto Tewas Tersengat Listrik:Tetangga Syok Dengar Jeritan
Kakak korban bernama Syukur (35) mengatakan, sang adik bersama temannya melakukan open BO dengan seorang wanita di sebuah kontrakan di Cikarang Utara.
Hal tersebut dia ketahui berdasarkan bukti rekaman CCTV.
"Jalan ke kontrakan itu sekitar jam 03.48 WIB, adik saya keluar jam 03.55 WIB dari kontrakan sambil lari dan diteriaki maling oleh cewek tersebut dan beberapa orang yang ngejar dia," ujar Syukur saat dihubungi Kompas.com, dikutip Sabtu (23/12/2023).
Syukur menduga adiknya tewas dikeroyok oleh sindikat atau preman yang menjaga wanita tersebut.
"Saya curiga itu sindikat dari open BO atau bisa dibilang preman yang jaga cewek itu. Adik saya lari sambil diteriakin maling," paparnya.
Korban tertangkap dan mendapat bogem mentah sementara temannya berhasil kabur memanjat tembok.
Baca juga: CURIGA Lihat Mobil Bergoyang saat Parkir, Satpam di Kebumen Pergoki ASN Mesum dengan Selingkuhan
Dari rekaman video yang dikirimkan Syukur, terlihat seorang pria menduduki korban.
Terdengar juga ucapan yang menyebut korban tak bayar open BO.
"Di video itu disebutkan ada percakapan atau kalimat yang saya dengar ini gara-gara open BO enggak bayar," tuturnya.
Syukur sangat menyayangkan adiknya meninggal dunia karena dituduh maling yang membuat orang sekitar main hakim sendiri.
Terlebih lagi, lanjut Syukur, belum jelas kebenarannya apakah benar adiknya tidak membayar kencan dengan wanita tersebut.
"Biasanya orang yang diteriaki maling itu langsung dipukuli. Itu yang tidak diterima pihak keluarga," tandas Syukur.
Sumber: Kompas.com
| Pria di Pati Meninggal di Rumah Penuh Sampah, 8 Tahun Hidup Sendiri, Gelagat Terakhir: Ambil Pesanan |
|
|---|
| Nasib Heryanto yang Tega Bunuh Dina Karyawati Minimarket di Purwakarta, Kini Terancam Hukuman Mati |
|
|---|
| Kronologi Hadi Siswanto Tembak Mati Warga di Banyuasin, Cekcok Antrean di SPBU, Panik Lihat Obeng |
|
|---|
| 6 Fakta Bocah di Bojonggede Tewas Dianiaya Ibu Tiri, Luka Lebam & Cekekan Ngaku Jatuh, Pelaku Panik |
|
|---|
| Pengakuan Gandi Pegawai BUMN Bunuh Istri di Banyuwangi, Ketahuan Selingkuh, Menyesal Usai Ingat Anak |
|
|---|