Berita Viral
CARA Jitu Kru Japan Airlines Selamatkan 379 Penumpang selama 90 Detik dari Insiden Kebakaran: Ajaib
Inilah langkah jitu kru Japan Airlines mengevakuasi 379 penumpang dalam 90 detik saja, banjir pujian.
Penulis: Dika Pradana
Editor: Dika Pradana
TRIBUNNEWSMAKER.COM - TERUNGKAP sudah cara jitu kru pesawat Japan Airlines mampu menyelamatkan 379 penumpang hanya dalam waktu 90 detik.
Kecepatan langkah para kru Japan Airlines JAL516 dalam mengevakuasi ratusan penumpang menuai beragam pujian.
Pasalnya, menyelamatkan ratusan penumpang dalam kondisi kebakaran hebat dalam sebuah pesawat bukanlah hal yang mudah.
Diketahui, pesawat Japan Airlines JAL516 terbakar di Bandara Internasional Haneda Tokyo, Selasa, (2/1/2024).
Kerja sama antara penumpang dengan kru pesawat Japan Airlines kala itu juga terbilang cukup apik.
Dalam insiden kecelakaan pesawat tersebut, para penumpang benar-benar menaati perintah dari kru.
Dilansir TribunnewsMaker.com dari Channel News Asia pada Kamis, (4/1/2024), sejumlah pakar mengapresiasi kepatuhan penumpang mengikuti protokol darurat.
Baca juga: TEKA-TEKI Pesawat Japan Airlines Bawa 379 Penumpang dan Kru Terbakar, NHK Ungkap Penyebab Kecelakaan
Baca juga: Mencekam! Pesawat Japan Airlines Terbakar Hebat, setelah Tabrakan dengan Pesawat Penjaga Pantai
Selain itu, berfungsinya pintu keluar pesawat meski dioperasikan dalam kapasitas penuh juga mendapat pujian dari sejumlah pihak.
Japan Airlines JAL516 terbakar setelah bertabrakan dengan pesawat Penjaga Pantai Jepang (Coast Guard) saat mendarat di bandara Haneda, setelah terbang dari Kota Sapporo.
Semua 367 penumpang dan 12 awak JAL dievakuasi dengan selamat dalam 90 detik tanpa luka berat, tetapi lima kru Penjaga Pantai tewas.
Shawn Pruchnicki, asisten profesor teknik penerbangan dan sistem terintegrasi dari Ohio State University pada Rabu (3/1/2024) mengatakan kepada CNA Asia First, kecepatan evakuasi ini luar biasa.
Baca juga: ASTAGA! Angkut 27 Sumo, Pesawat Jepang Gagal Terbang, Gak Kuat Beban: Harusnya Pesawat Kargo
“Saya menduga faktanya jika mereka benar-benar turun dalam 90 detik, sepertinya orang-orang tidak berusaha mengambil barang bawaan mereka,” terangnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan, salah satu kendala utama saat mengevakuasi penumpang pesawat adalah jika orang ingin mengambil tas mereka sebelum turun.
Sementara itu Desmond Ross, direktur pelaksana konsultan penerbangan dan transportasi udara Ireland Pegasus Aviation Advisors memaparkan, ada syarat sertifikasi keselamatan global bagi produsen pesawat untuk membuktikan penumpang dapat dievakuasi dalam waktu kurang dari 90 detik meski dalam tekanan.
Aturan ini berlaku untuk semua pesawat termasuk yang berukuran lebih besar seperti Airbus A380, pesawat penumpang terbesar di dunia.
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Alasan Utama Rizki Lifter Muda Juniansyah Langsung Diangkat Jadi Letnan Dua TNI, Prestasi Mentereng |
|
|---|
| Sosok Kades di Deli Serdang Diduga Korupsi Dana Desa Sebesar Rp 500 Juta, Kini Dipecat Bupati |
|
|---|
| Alasan Bocah 10 Tahun Jadi Pemulung Cilik, Rela Kerja Sampai Malam Demi Sekolahkan Adik Perempuan |
|
|---|
| Detik-detik Siswa SMPN 26 Palembang Ditemukan Tewas di Parit Belakang Sekolah, Guru Bongkar Fakta |
|
|---|
| Sosok Bocah 10 Tahun Disekap di Gudang Masjid, Korban Mengaku Diberi Iming-imingi Permen Sebelumnya |
|
|---|