Breaking News:

Berita Kriminal

Sosok Jessica Wongso Terpidana Kasus Kopi Sianida Tewaskan Mirna, 8 Tahun Dibui Kini Bebas Bersyarat

Inilah sosok Jessica Kumala Wongso atau Jessica Wongso, terpidana kasus kopi sianida yang tewaskan Mirna.

Kolase Tribunnewsmaker.com/ Tribunnews
Sosok Jessica Wongso, terpidana kasus sianida, kini bebas bersyarat. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah sosok Jessica Kumala Wongso atau Jessica Wongso, terpidana kasus kopi sianida yang tewaskan Mirna.

Jessica Kumala Wongso akhirnya dibebaskan bersyarat hari ini, Minggu (18/8/2024) setelah delapan tahun dipenjara.

Sebelumnya diberitakan, Jessica dituduh telah membunuh sahabatnya, Wayan Mirna Salihin lewat kopi sianida.

Ia divonis hakim 20 tahun penjara, namun baru delapan tahun berjalan Jessica Wongso kini dinyatakan bebas hari ini.

Jessica Kumala Wongso adalah anak bungsu dari pasangan Imelda Wongso dan Winardi Wongso yang merupakan pengusaha plastik untuk onderdil sepeda asal Jakarta.

Ia lahir pada 9 Oktober 1988 yang saat ini berusia 36 tahun.

Jessica memiliki dua kakak yang sudah menjadi warga negara Australia.

Satu keluarga itu mendapatkan status permanent resident semenjak pindah dari Indonesia ke Sydney pada tahun 2008.

Baca juga: Kabar Jessica Kumala Wongso, Lebih Banyak Diam di Kamar Sel, Petugas: Mungkin Berdoa dan Merenung

Ia menempuh pendidikan di Jubilee School Jakarta dan melanjutkan perguruan tinggi di Billy Blue College of Design yang berada di Sydney, Australia pada tahun 2008 bersama dengan temannya, Wayan Mirna Salihin.

Kehidupan Jessica itu terungkap saat proses persidangan kasus pembunuhan Mirna Salihin.

Bebas Bersyarat Hari Ini

Jessica Wongso, terpidana kasus pembunuhan kopi sianida akhirnya dibebaskan bersyarat hari ini, Minggu (18/8/2024).

Hal ini diungkap langsung oleh kuuasa hukum Jessica Wongso, Otto Hasibuan.

"Bebas bersyarat," kata Otto Hasibuan, Sabtu (17/8/2024), dikutip dari Tribunnews.com

Otto mengatakan, Jessica akan keluar dari Lapas Pondok Bambu Jakarta Timur sekira pukul 09.00 WIB.

Sumber: Tribun Sumsel
Halaman 1/3
Tags:
Jessica WongsoMirna Salihinkopi sianidaOtto Hasibuanpenjara
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved