Pilkada 2024
Hasil Quick Count Pilkada Aceh Utara 2024, Ismail-Tarmizi Unggul Lawan Kotak Kosong, Data 100 Persen
Inilah hasil quick count pemilihan kepala daerah atau Pilkada Pemerintah Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh 2024.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah hasil quick count pemilihan kepala daerah atau Pilkada Pemerintah Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh 2024.
Pasangan calon bupati dan wakil bupati Ismail A Jalil-Tarmizi berhasil memenangkan pemilihan kepala daerah berdasarkan hasil quick count.
Pasangan ini meraih 355.477 suara berdasarkan hasil hitung cepat dari desk Pilkada Pemerintah Kabupaten Aceh Utara.
Ismail A Jalil-Tarmizi mengalahkan kotak kosong yang hanya memperoleh 14.486 suara.
Kepala Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Aceh Utara, Saiful Basri, menyatakan bahwa data masuk sudah mencapai 100 persen.
Ia menekankan bahwa data tersebut hanya sebagai pembanding yang disiapkan oleh pemerintah di seluruh kabupaten/kota di Indonesia.
Baca juga: Pramono-Rano Unggul di Pilkada Jakarta 2024, Quick Count 49,49 Persen, PKS Sebut Efek Anies Baswedan
"Untuk data resmi, silakan menunggu keputusan penetapan di Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Utara," ujarnya saat dihubungi pada Kamis (28/11/2024).
Saiful juga mengungkapkan bahwa partisipasi pemilih di Kabupaten Aceh Utara mencapai 86,79 persen.
Ketua Koalisi Pemenangan M Jhony, saat dihubungi melalui telepon, menyatakan bahwa kemenangan ini merupakan kemenangan rakyat Aceh Utara.
"Rasa percaya rakyat Aceh Utara pada pasangan Ayahwa-Payang (Ismail A Jalil – Tarmizi) tentu kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya.
Kami harap, ini menjadi langkah awal untuk membawa Aceh Utara ke arah yang lebih baik," jelas Jhony, yang juga merupakan Ketua Partai Aceh.
Baca juga: Hasil Real Count Pilkada Sumbar 2024, Mahyeldi-Vasco Unggul Jauh, Ada 31 TPS Belum Unggah Dokumen C
Jhony menambahkan bahwa tantangan bagi Aceh Utara sangat besar dan memerlukan kerjasama untuk kemajuan daerah tersebut.
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh partai yang memberikan kepercayaan kepada Ayahwa untuk memimpin daerah ini," katanya.
Dalam pemilihan calon gubernur dan wakil gubernur, hasil desk Pilkada Pemerintah Kabupaten Aceh Utara menunjukkan bahwa pasangan nomor urut 1, Bustami Hamzah dan Fadhil Rahmi, memperoleh 62.228 suara, sementara pasangan nomor 2, Muzakir Manaf dan Fadhullah, meraih 303.626 suara.
"Saya apresiasi atas kinerja seluruh tim untuk memenangkan pasangan calon gubernur Mualem dan Dek Fad (Muzakir Manaf – Fadhullah) sehingga kita menang mutlak di Aceh Utara," pungkas Jhony.
Visi Misi dan Program Ismail-Tarmizi
Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Aceh Utara, Ismail A Jalil dan Tarmizi, memaparkan visi, misi, dan program kerja mereka dalam rapat paripurna DPRD Aceh Utara, Provinsi Aceh, Rabu (25/9/2024).
Pasangan nomor urut 1 ini akan bersaing melawan kotak kosong yang terdaftar sebagai nomor urut 2 dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Aceh Utara 2024.
Ismail A Jalil menyatakan, tagline mereka adalah "Meuligoe Panglima." Konsep Meuligoe diartikan sebagai visi, sementara Panglima merupakan program kerja yang akan dilaksanakan.
Dia menjelaskan, tagline tersebut terinspirasi dari kemegahan kepemimpinan Sultan Malikussaleh.
Raja tersebut terkenal di Kerajaan Samudera Pasai, wilayah Kabupaten Aceh Utara saat ini.
“Fokus kami pertama, meningkatkan kesejahteraan petani dan produktivitas hasil pangan,” ujar Ismail.
Dia juga menekankan pentingnya meningkatkan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Aceh Utara.
“Termasuk meningkatkan pelayanan kesehatannya,” tambahnya.
Dalam konteks sosial, Ismail menyoroti komitmennya untuk memberantas penyalahgunaan narkoba dan kenakalan remaja yang belakangan ini marak di Aceh Utara.
“Harus kita persempit ruang gerak para pelaku kejahatan ini,” tegasnya.
Ismail berharap, fokus perhatian mereka dapat mengembalikan kejayaan Aceh Utara seperti di masa lampau.
“Terpenting kesejahteraan bisa dirasakan oleh masyarakat,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Ismail A Jalil adalah mantan Ketua DPRD Aceh Utara yang kemudian menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Aceh selama satu periode.
Pada pemilihan legislatif bulan lalu, dia terpilih kembali menjadi anggota DPRD Provinsi Aceh untuk periode kedua, namun memilih untuk mundur guna mencalonkan diri sebagai bupati.
Tarmizi, pasangannya, memiliki pengalaman dua periode sebagai anggota DPRD Provinsi Aceh.
Keduanya merupakan kader Partai Aceh dan didukung oleh 11 partai lokal dan nasional dalam Pilkada kali ini.
Sumber: Kompas.com
| Sosok 2 Pasang Kakak-Adik Sama-Sama Jadi Kepala Daerah di Sulawesi Selatan, Karier Politiknya Moncer |
|
|---|
| Rekam Jejak Constant Karma, Cawagub Baru Pasangan Benhur Tomi Mano, Gantikan Yeremias Bisai |
|
|---|
| Bupati Termuda di Jawa Barat Ini Punya Harta Kekayaan Rp1,4 Miliar di Usia 28 Tahun, Dulu Kerja Apa? |
|
|---|
| Harta Kekayaan Fahmi Muhammad Hanif, Bupati Purbalingga yang Tawari Vokalis Sukatani Jadi Guru Lagi |
|
|---|
| Breaking News! Putusan MK Pilkada Barito Utara, 2 TPS Ini Wajib Pemungutan Suara Ulang |
|
|---|