Breaking News:

Berita Viral

Kronologi Zendhy Kusuma & Evi Santi Rahayu Curi 14 Makanan Resto, Emosi Pelayanan Lama & Ucap Ini

Kronologi gitaris Zendhy Kusuma dan istrinya Evi Santi Rahayu membawa kabur 14 makanan restoran, emosi pelayanan lama dan ucap ini ke karyawan

Editor: Talitha Desena
TribunNewsmaker.com | Instagram @nabobrien
GITARIS VIRAL - Tangkapan layar dari Instagram @nabobrien pada Senin (22/9/2025) : Sosok Terduga Gitaris Ternama yang Bawa Kabur 14 Makanan Tanpa Bayar di Jaksel Bareng Istri - Seorang gitaris ternama Indonesia bersama sang istri membawa 14 makanan tanpa bayar di resto Jakarta Selatan viral. 

Eishen menambahkan bahwa laporan dilakukan atas dugaan pencurian, dengan dasar Pasal 363 KUHP.

Menurutnya, kasus bermula saat Zendhy dan Evi memesan 11 makanan dan 3 minuman senilai Rp530.150.

Karena merasa pesanan datang terlalu lama, mereka kemudian masuk ke dapur dan mengambil makanan tanpa izin.

Setelah itu, mereka langsung meninggalkan restoran tanpa membayar.

“Mereka membawa keluar makanan tanpa melakukan pembayaran. Itu inti rangkaian kejadiannya,” kata Eishen.

Baca juga: Sosok Evi Santi Rahayu, Diduga Bawa Kabur 14 Makanan Resto Bareng Gitaris Zendhy Kusuma, Psikolog

MENCURI MAKANAN - Potret pasutri diduga ambil makanan tanpa bayar di sebuah restoran. Keduanya diduga merupakan pasangan gitaris dan psikolog.
MENCURI MAKANAN - Potret pasutri diduga ambil makanan tanpa bayar di sebuah restoran. Keduanya diduga merupakan pasangan gitaris dan psikolog. (Instagram @nabobrien)

Sosok Evi Santi Rahayu

Evi Santi Rahayu merupakan seorang psikolog klinis.

Psikolog klinis adalah setiap orang yang telah lulus pendidikan psikologi klinis sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan berhak memberikan pelayanan psikologi klinis kepada masyarakat, mengutip laman Ikatan Psikolog Klinis Indonesia, ipkindonesia.or.id.

Sementara psikologi klinis sendiri adalah bidang ilmu psikologi yang bertujuan memahami, mencegah dan mengguranggi ketidakmampuan, gangguan dan ketidaknyamanan yang menimbulkan masalah psikologis dalam penyesuaian dan perkembangan pribadi manusia.

Mengutip laman YouTube Radio Pelita Kasih 96.30 FM Jakarta, Evi Santi menyandang gelar M.Psi, atau Magister Psikologi, gelar akademik jenjang strata dua (S2) dalam bidang psikologi.

Evi Santi juga merupakan seorang Psikolog Cinta Healing Center.

(Tribunnewsmaker.com/Tribunnews.com/Garudea Prabawati) (TribunJakarta.com/Annas Furqon Hakim)

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 2/2
Tags:
berita viral hari iniZendhy KusumaEvi Santi Rahayumakanan
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved