PENYEBAB Melisha Sidabutar Wafat karena Pembengkakan Jantung, Faktor Risiko dan Cara Pengobatannya
Berkaca dari kasus Melisha Sidabutar yang meninggal akibat pembekakan jantung, simak penyebab dan cara mengobatinya.
Editor: octaviamonalisa
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Berkaca dari kasus Melisha Sidabutar yang meninggal akibat pembekakan jantung, simak penyebab dan cara mengobatinya.
Kabar berpulangnya Melisha Sidabutar finalis Indonesian Idol sempat menggemparkan publik.
Bagaimana tidak, di usia muda Melisha Sidabutar disebut meninggal dunia akibat pembengkakakan jantung.
Hal tersebut diungkapkan oleh sahabat sekaligus tetangga Melisha Sidabutar, Ellysia Belinda.
Ia mengatakan jika saat dilarikan ke rumah sakit, hasil rotgen Melisha Sidabutar diketahui ada pembengkakan jantung.
Lantas sebenarnya apa penyebab pembengkakan jantung itu sendiri?
Baca juga: POPULER Video Isak Tangis Keluarga Melepas Melisha Indonesian Idol, Pilu dan Menyayat Hati
Baca juga: TERUNGKAP Isi Chat Terakhir Melisha Sidabutar Sebelum Meninggal: Aku Capek, Nangis, Pengen Pulang

Bagaimana pula cara mengobati penyakit pembengkakak jantung?
Penyebab pembengkakan jantung sendiri ternyata ada banyak penyebab.
Merangkum Mayo Clinic, terkadang, jantung dapat menjadi lebih besar dan menjadi lemah karena alasan yang tidak diketahui.
Kondisi ini dikenal sebagai kardiomegali idiopatik.