Kasus Ferdy Sambo
'Sakit!' Perjuangan Kamaruddin Simanjuntak Terus Kawal Kasus Brigadir J, 3 Bulan Tak Kunjung Terang
Lambat laun, Kamaruddin bak merasa kecewa dengan penanganan kasus Brigadir J yang dinilai lambat. Selama ini ia terus berjuang.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Kasus kematian Brigadir J hingga kini masih bergulir dan menjadi sorotan publik.
Kuasa hukum keluarga Brigadir J selama ini terus berjuang mengawal kasus tersebut hingga mendapat keadilan.
Lambat laun, Kamaruddin bak merasa kecewa dengan penanganan kasus Brigadir J yang dinilai lambat.
Kendati demikian, Kuasa hukum Kamaruddin Simanjuntak tetap bersemangat mengawal kasus Brigadir J.
Tiga bulan kasus tewasnya Brigadir J bergulir, Kamaruddin Simanjuntak menceritakan perjuangannya mengawal kasus Brigadir J.
Mulai dari sakit-sakitan, layani wawancara awak media hingga harus membalas ribuan pesan yang masuk ke ponselnya.
Kawal Kasus Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak Merasa Kelelahan
Tiga bulan mengawal kasus Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak sempat mengalami sakit hingga kelelahan.
Namun hal itu bukan persoalan berarti baginya.
Ia hanya menyayangkan pihak kepolisian yang lamban dalam menangani kasus pembunuhan Brigadir J.
Baca juga: PILU Ibu Brigadir J, Kamaruddin Nyerah, Suaminya Pasrah: Anak Dibunuh, Menyisakan Label Pelecehan
Baca juga: Siap-siap Kecewa Kamaruddin Sedih Kasus Brigadir J bak Dipersulit: Perkaranya Hanya Muter-muter!

Kamaruddin pun mengaku masih bersemangat untuk mengawal dan menjadi pengacara dari keluarga Brigadir J.
"Saya sebagai yang melakukan, walaupun saya sakit-sakitan sampai batuk-batuk, melayani 3-4 ribu (pesan) WhatsApp per hari, melayani undangan televisi 3-5 kali sehari, saya sama sekali tidak merasa capek," tegasnya.
Kamaruddin Simanjuntak Minta Maaf
Kamaruddin Sumanjuntak merasa gagal sebagai pengacara setelah melihat perkembangan kasus pembunuhan Brigadir J yang tak sesuai ekspektasinya.
menurut dia, harusnya sudah ada puluhan tersangka dalam pusaran kasus tewasnya Brigadir J.