Berita Viral
Rahasia Tersimpan 6 Tahun, Ini Alasan Anak Akhirnya Laporkan Ayah yang Bunuh & Mengecor Jasad Ibu
Alasan terbongkarnya kasus pria yang membunuh istri dan mengecor jasadnya di dalam rumah, sang anak mengalami hal ini
Editor: Talitha Desena
"Ternyata dari keterangan si anak bahwa ibunya bukan lari, tapi dianiaya sampai mati dan kejadiannya 2018, kalau kita hitung berarti sudah 6 tahun," kata Kapolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, dilansir Tribun-Timur.com.
F menjelaskan, kejadian itu terjadi saat ia masih duduk di bangku kelas IV Sekolah Dasar (SD).
Seingat F, ibunya dianiaya oleh sang ayah hingga mengalami luka parah di wajah.
Bahkan, akibat penganiayaan yang dilakukan ayahnya itu, F hampir tak mengenali ibunya.
"Waktu itu saya masih kelas IV SD. Sepulang sekolah saya melihat mama saya terbaring di lantai."
"Saya hampir tidak mengenalinya karena wajahnya sudah bengkak," ungkap F.
Dua hari kemudian, F masih melihat ibunya terbaring di lantai tak sadarkan diri.
Tak lama setelah itu, dia melihat ayahnya membawa masuk ke dalam rumah pasir dan semen.
"Kemudian memberitahukan kepada saya kalau ada yang bertanya semen itu untuk apa, saya harus jawab untuk membuat kolam ikan," beber dia.
Dari pengakuan F tersebut, akhirnya petugas kepolisian menangkap H.
Setelah ditangkap, H mengakui perbuatannya yang telah menghilangkan nyawa sang istri.
Ia menganiaya istrinya menggunakan tangan kosong serta balok kayu.
Baca juga: Suami yang Bunuh Istri & Mengecor Jenazah di Rumah Dikenal Pemabuk, Ditakuti Tetangga Sekitar
Adapun motif penganiayaan itu karena pelaku cemburu korban diduga bertemu dengan mantan kekasih.
"Saya curigai (korban) ketemu sama mantan pacarnya di Lorong 1, saya tanya, tapi dia tidak mau mengaku," ucap H.
Setelah korban tewas, jasadnya lantas dikubur di dalam rumah, tepat di belakang kamar mandi.
Sumber: Tribunnews.com
| Detik-detik Kakak Beradik di Kendal Ditemukan Pertama Kali, Warga Curiga Ada Mau Menyengat Tajam |
|
|---|
| Sosok Kakak Beradik di Kendal Ditemukan Lemas di Samping Jenazah Ibu, 28 Hari Tak Makan Apapun |
|
|---|
| Pengakuan Kakak-Adik di Kendal Jateng Tak Makan 28 Hari, Lemas di Samping Jasad Ibu yang Membusuk |
|
|---|
| Penyebab Arjuna Tamaraya Dikeroyok hingga Tewas di Masjid, Padahal Cuma Mau Istirahat Sejenak |
|
|---|
| Warung Bakso Remaja Gading di Solo Ternyata Halal, Ada Kesalahpahaman Saat Penjual Diwawancara |
|
|---|