Breaking News:

Kasus Ferdy Sambo

'Paling Unik' Heran LPSK, Putri Beda dari Pemohon yang Lain, Minta Dilindungi Tapi Ogah Diperiksa

Putri Candrawathi disebut sebagai pemohon paling unik. Minta dilindungi tapi ogah diperiksa oleh LPSK.

Editor: octaviamonalisa
KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO dan tangkap layar Kompas TV
Putri Candrawathi jadi pemohon paling unik, minta dilindungi tapi ogah diperiksa 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban atau LPSK, Edwin Partogi ungkap rasa heran pada Putri Candrawathi, istri Ferdy Sambo.

Bagaimana tidak, mengaku jadi korban pelecehan Brigadir J, Putri Candrawathi sempat mengajukan perlindungan pada LPSK.

Namun hingga kini istri Ferdy Sambo tersebut belum pernah menjalani pemeriksaan apapun.

Malahan Putri Candrawathi tak pernah mau memberi keterangan sebagai pelengkap permohonannya tersebut kepada LPSK.

Edwin Partogi pun menyebut Putri Candrawathi sebagai pemohon paling unik yang pernah ditemui oleh LPSK.

Baca juga: DULU Yosua Bikin Kagum, Ferdy Sambo & Putri Sempat Inginkan Anak Seperti Brigadir J, Minta Adopsi

Baca juga: Ferdy Sambo Disebut Punya Kakak Asuh yang Jadi Pelindung, IPW Duga Sosok Ini, Pernah Jabat Kapolri

Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi jalani rekonstruksi kasus pembunuhan berencana Brigadir J selama 7 jam.
Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi jalani rekonstruksi kasus pembunuhan berencana Brigadir J selama 7 jam. (Youtube channel Kompas tv)

"Ibu PC adalah pemohon perlindungan yang paling unik kepada kasus kekerasan seksual yang saya tangani, dan pembuktian secara hukum," ujar Edwin, dalam acara Gathering Media di Bandung, Jawa Barat, Jumat (23/9/2022).

Bukan tanpa alasan, Edwin mengatakan, sepanjang LPSK berdiri belum ada pemohon yang tidak mau dimintai keterangan untuk proses perlindungan.

Hanya Putri Candrawathi, pemohon yang enggan memberikan keterangan untuk proses verifikasi kasus.

"Satu-satunya pemohon sepanjang LPSK berdiri yang tidak bisa (atau) tidak mau dia menyampaikan apapun kepada LPSK.

Padahal, dia yang butuh LPSK," kata Edwin.

"Hanya ibu PC pemohon yang seperti itu selama 14 tahun LPSK berdiri," ujarnya melanjutkan.

Baca juga: Janggal! Putri Bohong Lagi? LPSK Soroti Temuan Komnas HAM Soal Pelecehan, 7 Hal Ini Dianggap Aneh

Padahal, kata Edwin, LPSK sering memberikan perlindungan kepada korban pelecehan seksual.

Diketahui Putri Candrawathi sempat mengajukan perlindungan kepada LPSK pada 14 Juli 2022 atau sepekan setelah peristiwa penembakan Brigadir J (Nofriansyah Yoshua Hutabarat) terjadi.

Putri Candrawathi mengajukan perlindungan kepada LPSK berbarengan dengan Bharada E atau Richard Eliezer yang disebut menembak Brigadir J bersama Ferdy Sambo.

Namun, saat hendak diperiksa, Putri Candrawathi menolak.

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Tags:
Putri CandrawathiFerdy SamboLPSK
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved