Berita Kriminal
UPDATE Kecelakaan Tewaskan DPRD Ngawi, Ternyata Ditabrak Pikap Putih, Sopir Kabur, Polisi Usut Kasus
TERKUAK Fakta kasus kecelakaan maut tewaskan DPRD Ngawi, ternyata ditabrak pikap putih, sopir kabur, kini polisi usut kasus
Editor: Damar Klara Sinta
Korban atas nama Niti (65) adalah anggota Komisi 2 DPRD Kabupaten Ngawi dari Partai PDI-P.
Kecelakaan terjadi ketika Niti mengendarai motor Honda AE 2713 LS melaju dari arah barat ke timur di Jalan Ringroad tepatnya di Jalan Ir. Soekarno Kilometer 4 -5 Ngawi.
Kemudian, motor yang dikendarai Niti berpapasan dengan truk roda enam yang mengambil haluan terlalu ke kanan.
Akibat kecelakaan tersebut, korban mengalami luka di kepala dan meninggal di lokasi kejadian.
INNALILLAHI! Jadi Korban Tabrak Lari Anggota DPRD Ngawi Tewas Seketika, Korban Dikenal Sosok Militan
Innalillahi! jadi korban tabrak lari anggota DPRD Ngawi tewas seketika.
Seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ngawi bernama Niti (65) tewas usai kecelakaan.
Korban yang merupakan anggota DPRD dari fraksi PDIP tertabrak sebuah mobil yang belakangan diketahui pelaku kabur.
Saat ditabrak korban sedang mengendarai sepeda motor di Jalan Ring Road Timur, Ngawi, Senin (24/7/2023) sekira pukul 03.30 WIB.
Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Ngawi, Ipda Yudi Irawan membenarkan ada kasus tabrak lari di Jalan Ring Road Timur, Ngawi.
Kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku tabrak lari.
Niti merupakan warga Desa Waruk Tengah, Kecamatan Pangkur, Kabupaten Ngawi.
"Saat ini kami masih melakukan penyelidikan terkait kronologi kecelakaan.
Kami mengumpulkan saksi untuk dilakukan pemeriksaan, serta melakukan olah TKP," ujar Ipda Yudi Irawan, Senin (24/7/2023).
Baca juga: KELUARGA Sudah Siapkan Pemakaman, Pria Ini Ternyata Masih Bernapas, 3 Hari Tak Sadar Usai Kecelakaan
Dikonfirmasi terpisah, anggota Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur, Diana Amaliyah Verawatiningsih, mengungkapkan, almarhum merupakan anggota DPRD Kabupaten Ngawi dari Fraksi PDIP.
Sumber: Kompas.com
| Sosok Perangkat Desa di Kerek Tuban Tewas Dibacok, Diduga Motif Asmara, Korban Tiba-tiba Diserang |
|
|---|
| Update Kematian Arjuna di Masjid Agung Sibolga, Ternyata Difitnah Curi Kotak Infak, Padahal Tidur |
|
|---|
| Putar Musik Terlalu Keras, Mertua & Menantu di Gowa Ditikam Tetangga hingga Tewas, Ini Sosok Pelaku |
|
|---|
| Sosok ER, Anggota Ditresnarkoba Polda Sumut yang Terlibat Jual Beli Sabu 1 Kg, Terima Hukuman Berat |
|
|---|
| Pengakuan Bripda Waldi Bunuh Dosen EY di Bungo Jambi, Sakit Hati Diejek, Gasak Barang-barang Korban |
|
|---|