Breaking News:

Raja Keraton Solo Meninggal

Sosok KGPH Hangabehi, Pangeran Keraton Solo Sempat Pingsan saat Ayahanda Wafat, Putra Tertua Raja

KGPH Hangabehi putra tertua Raja Solo Pakubuwono XIII sempat pingsan saat ayahanda hendak dimakamkan pada Rabu (5/11/2025)

TikTok @agendasolo
RAJA KERATON SOLO WAFAT - Kolase potret KGPH Hangabehi putra tertua Pakubuwono XIII. Foto diambil dari TikTok @agendasolo 

Pada tahun 2022 lalu, Pakubuwono XIII juga telah menetapkan Gusti Purbaya sebagai putra mahkota sehingga membuatnya berpeluang besar untuk menjadi raja berikutnya.

Baca juga: Duka Meninggalnya Pakubuwono XIII, Tangis Dua Putri Raja Solo Terekam, Permaisuri Setia Mendampingi

Perkara pemilihan pewaris takhta ini telah dijawab oleh putri sulung raja, GKR Timur Rumbai.

GKR Timur menyebut keluarga inti sepakat untuk menjalankan titah PB XIII yang telah mengangkat putra mahkota pada tahun 2022.

“Yang jelas kami putra putri PB XIII keluarga inti sudah sepakat untuk menjalankan amanat PB XIII. Selain itu bukan ranahnya siapa yang menjadi raja,” tegas GKR Timoer Rumbai, salah satu putri Sinuhun, kepada TribunSolo.com.

GKR Timoer menyampaikan bahwa penunjukan putra mahkota telah dilakukan secara resmi oleh Sinuhun PB XIII pada tahun 2022, bertepatan dengan peringatan Tingalan Dalem Jumenengan ke-18, Minggu (27/2/2022).

“Saya harus mempertegas Sinuhun PB XIII ketika 2022 sudah menunjuk dan melantik putra mahkota,” ujarnya.

GKR Timoer menambahkan, dirinya bersama saudara-saudara kandungnya telah menerima amanat langsung dari Sinuhun untuk memastikan putra mahkota naik tahta.

“Beliau mempertegas mengamanatkan kepada kami putra putrinya dan kami harus menjalankan amanat itu njumenengke putra mahkota Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Hamengkunagoro,” ungkap GKR Timoer.

Sosok 4 Putri Raja

Selain dua pangeran, Raja Solo juga memiliki empat putri, berikut adalah sosok mereka:

1. GKR Timur Rumbai

GKR Timur Rumbai adalah putri sulung PB XIII.

Memiliki nama lengkap Gusti Kanjeng Ratu Timoer Rumbai Kusuma Dewayani, GKR Timur dikenal aktif dalam berbagai kegiatan keraton.

ANAK RAJA SOLO - Kolase potret GKR Timur Rumbai putri sulung PB XIII, foto diambil dari Instagram @gkrtimoer
ANAK RAJA SOLO - Kolase potret GKR Timur Rumbai putri sulung PB XIII, foto diambil dari Instagram @gkrtimoer (Instagram @gkrtimoer)

Ia cukup vokal dalam urusan pelestarian budaya dan tata kelola keraton.

GKR Timur memiliki akun Instagram bernama @gkrtimoer yang sudah diikuti 19.8 ribu pengikut.

Melalui media sosialnya itu, GKR Timur kerap mengunggah konten dan aktivitasnya sebagai keluarga Keraton Solo.

GKR Timur juga terkenal kocak dan kerap mengunggah konten-konten lucu bersama dua saudarinya yang lain.

Baca juga: SOSOK Gusti Purbaya, Calon Kuat Raja Solo Setelah Sinuhun Pakubuwono XIII Wafat Lengkap Jejak Rekam

Halaman 2/4
Tags:
KGPH HangabehiPakubuwono XIIIGKR Timur Rumbai
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved