Berita Viral
BREAKING NEWS! Angin Puting Beliung Terjang Alor NTT, 33 Rumah Rusak, 1 Warga Luka Ringan
Breaking news, angin puting beliung terjang Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT) sebanyak 33 rumah warga mengalami rusak.
Editor: Eri Ariyanto
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Breaking news, angin puting beliung terjang Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT) sebanyak 33 rumah warga mengalami rusak.
Rumah warga yang diterjang puting beliung yakni Kelurahan Kabir, Kecamatan Pantar, Kabupaten Alor.
Akibat bencana alam itu, satu orang warga dilaporkan mengalami luka ringan.
Baca juga: HEBOH! Warga Madiun Syok Temukan Jasad Bayi di Pinggir Sungai Bengawan, Ari-ari Masih Menempel
"Kejadiannya Rabu (24/1/2024) kemarin sekitar pukul 15.02 Wita," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi NTT Ambrosius Kodo kepada Kompas.com, Kamis (25/1/2024) pagi.
Puluhan rumah yang rusak itu, lanjut Ambrosius, berlokasi di RT 007, lingkungan dua Labuan Bajo, Kelurahan Kabir.
Ambrosius memerinci, dari 33 unit rumah yang rusak, 24 unit rumah di antaranya rusak berat.
Sedangkan sembilan unit lainnya rusak ringan dan sedang.
"Mayoritas kerusakan terjadi pada bagian atap rumah warga," ungkap Ambrosius.
Selain kerusakan rumah, lanjut Ambrosius, satu warga dilaporkan mengalami luka ringan, dan satu unit perahu motor rusak berat akibat peristiwa tersebut.
Pemadaman listrik juga dilakukan pasca-kejadian tersebut, sehingga suasana wilayah itu menjadi gelap.
Baca juga: SADIS & BRUTAL! Bocah SMP di Bengkulu Tusuk Kakak Kelas Pakai Gunting di Kantin, Ini Penyebabnya
"Warga yang terdampak bencana angin puting beliung sementara diungsikan di rumah tetangga dan keluarga terdekat di wilayah itu," kata Ambrosius.
Pihaknya kini masih terus berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Alor untuk penanganan warga yang terdampak, termasuk mencatat tambahan rumah warga yang rusak.
Pesawat Garuda Dihantam Puting Beliung, Video Dalam Kabin Mencekam, Penumpang Histeris
Viral di media sosial video merekam momen mencekam pesawat Garuda rute Makassar-Palu mengalami turbulensi hebat.
Sumber: Kompas.com
| Sosok Provokator Sadis Penganiayaan Mahasiswa Musafir Arjuna, Ternyata Tukang Sate di Area Masjid |
|
|---|
| Sosok Aipda Rival Pelupessy, Oknum Polisi Ngamuk & Rusak Fasilitas Penginapan di Ambon, Diamankan |
|
|---|
| Curhat Pelda Christian di Makam Prada Lucky, Sakit Hati Belum Dapat Keadilan: Sampaikan ke Tuhan |
|
|---|
| Sosok Deni Rukmana Wali Murid di Subang Marahi Guru karena Anak Ditampar, Ada Salah Paham Kini Damai |
|
|---|
| Sosok Arif dan Neng Putri, Pasangan Non Pasutri Buang Bayi di Depan Musala, Kini Akhirnya Dinikahkan |
|
|---|