Breaking News:

Kabupaten Sukoharjo

Pembangunan Gedung Perpustakaan Sukoharjo Hampir Rampung, Pemkab Perketat Pengawasan

Pemkab Sukoharjo tetap optimis gedung perpustakaan tersebut dapat diselesaikan 100 persen sebelum batas waktu berakhir.

Editor: Delta Lidina
TribunSolo/Anang Ma'ruf
PEMBANGUNAN PERPUSTAKAAN SUKOHARJO - Bupati dan Wakil Bupati Sukoharjo melakukan sidak di pembangunan gedung perpustakaan pada 3 November 2025. 

Haris menambahkan dari total 11 program strategis daerah tahun 2025, sebanyak 10 program sudah selesai seluruhnya.

Satu-satunya yang belum rampung adalah pembangunan gedung layanan perpustakaan umum Sukoharjo yang kini sedang dikejar penyelesaiannya.

Pemerintah juga mengingatkan pihak kontraktor agar memperhatikan kondisi cuaca ekstrem yang akhir-akhir ini kerap disertai hujan deras dan angin kencang. Cuaca menjadi tantangan tersendiri di tengah waktu pengerjaan yang semakin terbatas.

Pembangunan gedung perpustakaan tersebut dikerjakan oleh PT Ngadeg Jejeg Bersama dengan nilai kontrak sebesar Rp 7,87 miliar termasuk PPN dan PPh. 

Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) dikeluarkan pada 27 Mei 2025 dengan durasi pengerjaan 180 hari kalender, berakhir pada 22 November 2025. 

Masa pemeliharaan proyek ditetapkan selama 180 hari.

Proyek ini merupakan salah satu dari 11 program strategis Pemkab Sukoharjo tahun 2025, bersamaan dengan proyek-proyek lain seperti peningkatan jalan Gentan–Bekonang, pelebaran Jalan Wirun, rehabilitasi Jalan Baki–Pajang, pembangunan dan rehabilitasi jembatan, hingga peningkatan sejumlah ruas jalan strategis lainnya.

Pemkab Sukoharjo berharap percepatan pembangunan dapat dilakukan secara optimal sehingga gedung layanan perpustakaan dapat segera dimanfaatkan masyarakat sesuai rencana. (TribunSolo.com, Anang Ma'ruf)

Sumber: Tribun Solo
Halaman 2/2
Tags:
Pemkab SukoharjoperpustakaanEtik Suryani
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved